
Bola.net - - Sudah tak terhitung pesepak bola hebat yang harus merelakan kariernya tandas sesudah bergabung dengan salah satu klub terbesar di dunia, Barcelona. Berharap mampu bermain reguler dan meraih banyak gelar, mereka justru lebih banyak mengisi bangku cadangan.
Nama-nama seperti Emmanuel Petit (2000), Ricardo Quaresma (2003), Alex Hleb (2008), Alex Song (2012), gagal bersinar di Barcelona pada masa mereka. Dan yang paling anyar Ousmane Dembele, mantan pemain Borussia Dortmund itu masih mengundang banyak keraguan.
Menanggapi soal pemain-pemain hebat yang flop di Barca tersebut, Xavi Hernandez membeberkan pengalamannya selama masih berkostum merah-biru. Menurutnya, hal tersebut terkait mental para pemain yang tidak kuat menghadapi tekanan tinggi di Barcelona.
"Di sesi latihan, ketika anda melihat mereka, anda akan berkata: 'Mereka akan mengalahkan segalanya. Mereka akan menjadi legenda'," ujar Xavi dikutip dari goal.
"Tetapi tidak, begitu mereka memasuki lapangan, sepasang kaki mereka mulai gemetar dan menggigil, mereka tidak mau menyentuh bola lagi."
Karena tidak mampu mengatasi tekanan itulah mereka perlahan menghilang dari Barcelona. Pesepak bola hebat belum tentu mampu mengatasi tekanan mental di Barcelona.
"Dan saat mereka tampil semakin buruk, anda akan berpikir: 'Apa yang terjadi pada mereka?' Lalu perlahan mereka menghilang dari Barcelona," tandas dia.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:11Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
-
Liga Spanyol 19 Januari 2026 15:31Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:13 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:07 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 11:03 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)

