
Bola.net - - Lionel Messi menegaskan bahwa ia tak pernah menganggap dirinya sebagai pemain sepakbola terbaik sepanjang masa. Messi juga tak pernah mengatakan bahwa ia yang terbaik meski sudah meraih banyak prestasi tim maupun individu.
Sudah tak terhitung lagi berapa orang yang menganggap Messi sebagai pemain terbaik dunia, dan mungkin juga terbaik sepanjang sejarah. Hal yang sama juga berlaku bagi rival utama Messi; Cristiano Ronaldo.
Namun perbandingan antara dirinya dengan Ronaldo serta pendapat orang-orang itu tak membuat Messi silau. Ia menegaskan bahwa ia tidak tertarik menjalani rivalitas pribadi dengan siapa pun dan hanya fokus untuk meningkatkan kualitas dirinya.
"Saya tak pernah mengatakan bahwa saya terbaik atau kedua terbaik atau ketiga terbaik. Saya tidak tertarik untuk menjadi yang terbaik sepanjang sejarah. Saya tidak bersaing dengan siapa pun. Saya hanya ingin meningkatkan diri dari tahun ke tahun," tegas Messi kepadaTyC Sports.
Messi menambahkan bahwa secara personal, ia tidak merasa bersaing dengan Cristiano Ronaldo. Ia tak peduli dengan penghargaan individu dan hanya ingin mencari prestasi bersama timnya.
"Saya tidak bersaing dengan Cristiano. Tantangan yang saya rasakan adalah ketika melihat Real Madrid menjadi juara Liga Champions, melihat tim lain meraih gelar... Saya ingin tim saya yang menjadi juara setiap tahun."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:17
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:35
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...