
Bola.net - Upaya raksasa La Liga, Barcelona untuk memperpanjang kontrak bintang muda mereka, Ilaix Moriba kembali menemui kegagalan. Proses negosiasi pun kini dikabarkan macet.
Saat ini, Moriba terikat kontrak bersama Barcelona hingga musim panas 2022 mendatang. Artinya, Barca bisa kehilangan Moriba secara cuma-cuma jika tak ada kontrak baru yang disepakati.
Sayangnya, hingga kini kesepakatan antara kubu Barcelona dan perwakilan Moriba belum juga tercapai. Padahal, kontrak baru pemain 18 tahun itu merupakan salah satu prioritas utama Barca musim panas ini.
Rasa Frustrasi Barcelona
Dilansir Sport, masa depan Moriba di Barcelona kembali diragukan menyusul macetnya proses pembicaraan kontrak baru antara kedua belah pihak.
Barca pun diklaim mulai merasa frustrasi dengan situasi ini karena awalnya mereka percaya bahwa Moriba dan sang agen memiliki itikad baik untuk memperpanjang kontrak.
Kini, Barcelona pun dihadapkan pada keputusan sulit yang harus diambil terkait masa depan Moriba, apakah menjualnya pada musim panas ini untuk mendapat dana segar atau melepasnya secara gratis tahun depan.
Moriba di Barcelona
Moriba adalah salah satu pemain jebolan akademi terkenal milik Barcelona, La Masia. Musim 2020/21 kemarin pelatih Ronald Koeman mulai memanggil pemain kelahiran Guinea itu ke tim utama.
Perlahan tapi pasti, Moriba mendapat kesempatan bermain reguler di tim utama. Musim lalu Moriba tercatat bermain sebanyak 18 kali dengan menyumbang satu gol dan tiga assist.
Sumber: Sport
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...