
Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid telah mengonfirmasi bahwa gelandang mereka, Dani Ceballos mengalami cedera ligamen engkel kala membela Spanyol di Olimpiade Tokyo 2020 kemarin.
Ceballos mengalami cedera tersebut dalam partai penyisihan grup melawan Mesir. Ternyata, cedera ini memaksa sang gelandang absen hingga turnamen berakhir, di mana Spanyol mencapai partai final.
Kini setelah kembali ke Madrid, kubu El Real pun melakukan tes lebih lanjut terhadap cedera yang dialami Ceballos, dan hasilnya tak begitu menyenangkan.
Pernyataan Real Madrid
Lewat laman resmi mereka, Real Madrid menyampaikan hasil pemeriksaan cedera Ceballos, meski belum bisa memastikan berapa lama pemain 25 tahun bakal absen.
"Menyusul tes yang dilakukan pada pemain kami Dani Ceballos oleh layanan medis Real Madrid, dia telah didiagnosis dengan robekan total pada ligamen pergelangan kakinya," demikian bunyi pernyataan resmi Real Madrid.
"Proses pemulihannya akan terus diawasi."
Nasib Ceballos
Kabar cedera ligamen ini jelas menjadi pukulan telak bagi Real Madrid. Pasalnya, El Real diklaim tengah berusaha untuk menjual sang gelandang pada musim panas ini.
Dalam dua musim terakhir, Ceballos memang tak mendapat tempat di skuad Los Blancos. Ia pun dua kali menjalani masa peminjaman beruntun di Arsenal.
Beberapa klub dikabarkan tertarik meminang Ceballos, salah satunya adalah raksasa Serie A, AC Milan. Namun dengan cedera ini, proses kepindahan Ceballos sangat besar kemungkinan tak bisa terwujud.
Sumber: Real Madrid CF
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57 -
Liga Italia 21 Januari 2026 08:48 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:43 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)

