
Bola.net - Duel El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona akan digelar pada Minggu (11/4/2021) dini hari WIB. Laga pekan ke-30 La Liga 2020/2021 ini akan digelar di Stadion Alfredo Di Stefano.
Nama Lionel Messi bakal menjadi sorotan utama pada duel El Clasico. Bukan hanya tentang performa apik La Pulga selama 2021 ini, Messi juga punya sejumlah rekor apik di El Clasico.
Messi hanya butuh satu penampilan di untuk menjadi pemain dengan caps terbanyak di El Clasico. Saat ini, Messi punya catatan 44 caps. Messi hanya kalah satu caps dari Sergio Ramos.
Berikut ini rangkuman rekor yang tercatat sepanjang duel El Clasico Real Madrid vs Barcelona:
Gol Tercepat

Karim Benzema menjadi pemain yang mencetak gol tercepat dalam El Clasico di abad 21. Penyerang asal Perancis ini hanya membutuhkan waktu 21 detik untuk mencetak gol, dan mencatatkan diri sebagai pencetak gol tercepat dalam sejarah El Clasico.
Meskipun Benzema mencetak gol untuk membawa Madrid unggul dalam El Clasico edisi 2011/2012, golnya tak cukup untuk membawa timnya menang, karena Blaugrana akhirnya berhasil menang 3-1.
Gol Terbanyak dalam Satu Pertandingan

El Clasico dengan gol terbanyak terjadi pada 2 Mei 2009 di Santiago Bernabeu. Dalam pertandingan itu, FC Barcelona berhasil menang 6-2 atas tuan rumah. Skor tersebut menjadi yang terbesar dalam beberapa tahun ini, dengan total delapan gol.
Raja Gol

Pemain dengan gol terbanyak dalam pertandingan El Clasico abad ini adalah Leo Messi. Pemain Argentina ini tak pernah bosan mencetak gol di El Clasico! Sejak tahun 2000, ia berhasil mencetak 18 gol ke gawang Real Madrid di La Liga Santander, dengan dua hattrick dan tiga brace.
Dengan catatan tiga gol dalam satu pertandingan, bersama dengan Luis Suárez, ia adalah pemain yang mencetak paling banyak gol dalam El Clasico.
Raja Assist

Lionel Messi tak hanya handal dalam mencetak gol, namun ia juga menjadi penyedia assist terbanyak dalam El Clasico abad ini, dengan catatan sembilan assist. Ia menjadi penyedia assist terbanyak melebihi Xavi dan Sergi Roberto, dengan catatan enam assist.
Pemain Termuda

Dalam usia 17 tahun dan 48 hari, Ansu Fati menjadi pemain termuda yang pernah bermain di El Clasico di abad 21. Penyerang muda ini mencatatkan rekornya di tahun 2019, memecahkan rekor Bojan Krkic. Ansu Fati juga menjadi pencetak gol termuda dalam pertandingan ini.
Cleansheet Paling Banyak

Kiper dengan catatan cleansheet terbanyak adalah Víctor Valdes.
Mantan kiper FC Barcelona ini berhasil menjaga gawangnya tetap bersih dalam tujuh pertandingan El Clasico. Kiper lainnya dengan catatan cleansheet terbanyak adalah legenda Real Madrid, Iker Casillas, dengan empat cleansheet.
Pemain Paling Sering Tampil di El Clasico

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, menjadi pemain yang paling banyak tampil di El Clasico. Ia telah tampil di 31 El Clasico, dan diikuti oleh Leo Messi dengan 28 El Clasico.
Sumber: La Liga
Disadur dari Bola.com (Penulis: Gregah Nurikhsani, 10 April 2021)
Baca Ini Juga:
- El Clasico: Siapa Pemain Paling Cepat dari Duel Real Madrid vs Barcelona?
- Joan Laporta, 'Jimat' Barcelona pada Laga El Clasico di Kandang Real Madrid
- Catat! 5 Alasan Barcelona Bakal Balas Dendam dan Hajar Real Madrid di El Clasico
- Real Madrid vs Barcelona: Ronaldo dan Deretan Pemain yang Berpindah Kubu pada El Clasico
- Barcelona di El Clasico: Gerard Pique dan Sergi Roberto Kembali ke Skuat
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 28 Januari 2026 09:27Jadwal Liga Champions Hari Ini: 18 Pertandingan Digelar Serentak
-
Liga Champions 28 Januari 2026 09:13Liga Champions Matchday Terakhir: Napoli dan Benfica Siaga 1
-
Liga Spanyol 27 Januari 2026 22:17Barcelona Dicampakkan Dro Fernandez, Presiden Klub Bahkan Dibuat Terkejut
-
Liga Eropa Lain 27 Januari 2026 20:56Endrick: Kebangkitan Sang Penyerang, Dua Laga, Tiga Gol, Satu Assist di Lyon
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:31 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:27 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:20 -
Liga Champions 28 Januari 2026 10:19 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:08 -
Liga Champions 28 Januari 2026 10:06
MOST VIEWED
- Ketika Kylian Mbappe Mengeksekusi Penalti dengan Panenka Tepat di Hadapan Brahim Diaz
- Hasil Villarreal vs Madrid: El Real Menang Berkat 2 Gol Mbappe & Gusur Barcelona dari Puncak Klasemen
- Transformasi Eric Garcia di Barcelona: Dari Opsi Hengkang ke Pilar Utama
- Gol Spektakuler Lamine Yamal Seperti dari Galaksi Lain!
HIGHLIGHT
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Burs...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485943/original/057960400_1769570666-Viral_siswa_aniaya_diduga_guru_di_Luwu.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3620470/original/092793900_1635841746-20211102-Waspada__Cuaca_Ekstrim_Ancam_Jabodetabek-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2793619/original/013488900_1556718746-Kembang-Api-Buruh4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485855/original/098217400_1769565831-Pabrik_sandal_Swallow_terbakar__3_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485818/original/002819600_1769563340-WhatsApp_Image_2026-01-28_at_07.03.01.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485810/original/029404300_1769561690-Pabrik_sandal_Swallow_terbakar__2_.jpeg)

