
Bola.net - Bintang Barcelona, Lionel Messi tentu saja menjadi salah satu pesepakbola terbaik pada abad ini. Namun La Pulga ternyata memiliki cara kerja paten guna meraih kesuksesan.
Performa apik Lionel Messi membuat manajer Manchester City, Josep Guardiola, melayangkan sederet pujian. Melansir Sportbible, Rabu (16/10/2019), Guardiola menyebut bintang Barcelona itu sebagai pemain yang genius.
Manajer asal Spanyol itu bahkan bisa membaca cara kerja Lionel Messi. Menurutnya, Messi hanya butuh beberapa detik untuk menguasai pertandingan.
Lionel Messi disebut akan menggerakkan kepalanya ke kiri dan ke kanan untuk membaca sebuah pertandingan. Menurut Guardiola, Messi bisa dengan mudah menebak bagian yang lemah pada skema lawannya.
Dengan tebakan tersebut, Messi akan memposisikan dirinya dengan baik hingga bisa mencetak gol untuk timnya. Tak belebihan Pep Guardiola menjulukinya sebagai seorang jenius.
"Cara Messi menguasai laga, dia akan mulai melihat ke kanan dan kekiri. Lionel Messi bisa mencuim lini yang lemah kemudian dia akan memanfaatkannya untuk mencetak gol," ujar Pep Guardiola.
"Dia benar-benar pemain yang sangat jenius, Messi benar-benat hebat," tambahnya.
Dibanding-bandingkan dengan Ronaldo
Lionel Messi kerap dibanding-bandingkan dengan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Kedua pemain banyak menjadi sorotan dalam 10 tahun terakhir.
Perbandingan Messi dan Ronaldo bukan hanya soal performa dan kecerdasan keduanya di lapangan. Namun, juga tentang penghasilan dan berbagai aset bisnis yang dimiliki.
Kabar terbaru, Cristiano Ronaldo mengalahkan Lionel Messi dalam hal penghasilan di Instagram. Pemain Portugal tersebut mendapat pemasukan 38,2 juta pounds (Rp685 miliar) tahun lalu. Sementara penghasilan Messi hanya 18,7 juta pounds (Rp335 miliar).
Sekadar informasi, hari Rabu (16/10/2019) merupakan hari penting bagi Lionel Messi. Megabintang Barcelona itu disebut mulai melakoni debutnya untuk El Barca di La Liga tepat ditanggal 16 Oktober 2004.
Sumber asli: Sportbible
Disadur dari: Bola.com/Penulis Hesti Puji Lestari/Editor Yus Mei Sawitri
Published: 16 Oktober 2019
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Champions 20 Januari 2026 13:59Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3807516/original/090085000_1640672366-148355508_430150894707997_2084073915891854769_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)

