
Bola.net - - Barcelona dan Real Madrid telah jadi rival sepadan sejak sekitar 1900-an silam, dan persaingan panas keduanya terus berlanjut sampai 2019 ini. Keduanya merupakan tim tersukses dalam sejarah sepak bola Spanyol, duel Madrid dan Barca yang dijuluki El Clasico pun selalu ditunggu banyak penikmat sepak bola.
Setiap musim, Barca dan Madrid selalu difavoritkan jadi juara La Liga, dan memang terbukti. Dalam belasan tahun terakhir, hanya Ateltico Madrid yang benar-benar bisa mengganggu dominasi dua raksasa tersebut.
Hal serupa terjadi di pentas Eropa. Madrid dan Barca begitu doyan menjuarai Liga Champions, khususnya Real Madrid. Dalam 10 final Liga Champions terakhir, Madrid juara empat kali, Barca tiga kali, dominan.
Lalu, di antara dua klub terbaik tersebut, siapakah yang memiliki fans paling fanatik? Barca atau Madrid? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Barca Lebih Unggul
Mengutip Express, UEFA baru saja merilis total kehadiran fans di stadion klub-klub Eropa musim lalu. Manchester United memimpin daftar tersebut, Borussia Dortmund berada di peringkat kedua.
Barcelona kedatangan total 1.265.457 fans di Camp Nou pada musim 2017/18, dengan rata-rata 66.603 fans per pertandingan. Camp Nou memiliki kapasitas 99.354 penonton, yang membuat mereka memiliki persentase 67,03 persen.
Lionel Messi (c) AP Photo
Madrid sedikit di bawahnya, dengan 1.257.059 fans yang hadir di Santiago Bernabeu, dengan rerata 66.161 setiap pertandingan. Santiago Bernabeu memiliki kapasitas 81.044 penonton, yang berarti Madrid mendapat persentase 81,63 persen penonton.
Berarti, ada ribuan kursi kosong di setiap pertandingan.
Balapan La Liga
Musim ini, persaingan kedua tim ini tak terlalu menarik. Keduanya sama-sama memiliki masalah, khususnya Madrid yang tak pernah stabil. Barca juga masih bermasalah saat merotasi pemain.
Sementara ini Barca masih menduduki peringkat pertama klasemen La Liga 2018/19 dengan 46 poin, unggul 10 poin dari Madrid di peringkat ketiga. Atletico Madrid di peringkat kedua (41 poin) juga tak bisa diremehkan.
Melihat performa kedua tim tersebut musim ini, kira-kira siapa yang paling berpeluang jadi juara? Barca atau Madrid? Tulis jawaban anda di kolom komentar ya, Bolaneters!
Berita Video
Berita video ring girl One Championship, Lee Jina, ditantang untuk bergoyang dengan tarian lagu K-Pop. Seperti apa aksinya mengikut irama lagu "Solo" dari Jennie Blackpink?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...