
Saat ini Real Madrid berada di posisi ketiga, dengan perolehan 33 poin. Mereka hanya terpaut dua poin dari Barcelona yang berada di peringkat pertama Klasemen La Liga musim ini. Kendati Barcelona masih menyisakan satu pertandingan lebih banyak daripada Real Madrid, namun kemenangan tetap menjadi harga mati untuk menjaga jarak dengan Blaugrana.
Sebelum libur Natal pekan lalu, Real Madrid sukses menghancurkan Rayo Vallecano dengan skor telak 10-2. Dengan kondisi tim yang lebih fresh berkat libur selama sepekan tersebut membuat Rafael Benitez kembali menargetkan untuk meraih hasil sempurna saat menjamu tim besutan Eusabio Sacristan tersebut.
Secara umum tidak ada kendala yang berarti pada kubu Los Blancos. Hampir semua pemain El Real fit untuk menghadapi pertandingan hari Rabu nanti. Hanya saja kondisi Sergio Ramos dan Toni Kroos masih menjadi tanda tanya karena keduanya dikabarkan mendapat masalah otot serta benturan saat laga kontra Vallecano tersebut.
Dalam laga yang dihelat di stadion kebesaran Madrid tersebut, nampaknya Benitez akan kembali mengenakan formasi 4-3-3 ketimbang 4-2-3-1 yang ia gunakan sejak awal musim ini. Nantinya Trio BBC yang terdiri dari Gareth Bale, Karim Benzema, dan Cristiano Ronaldo masih menjadi mesin gol utama Los Blancos kala jumpa dengan Erreala La Real.
Sociedad sendiri datang ke ibukota Spanyol dengan kondisi skuat yang tidak optimal. Mereka masih tidak diperkuat oleh Raul Navas, David Zurutuza, Mikel Gonzalez dan Joseba Zaldua yang masih berjuang memulihkan diri dari cedera.
Meski saat ini Sociedad berada di peringkat 14 klasemen La Liga, Real Madrid pantang untuk menganggap remeh tim besutan Eusabio Sacristan tersebut. Pasalnya mereka punya Striker yang sangat tajam yang sampai saat ini menyamai jumlah gol Ronaldo di La Liga. Dia adalah Imanol Agirretxe. Agirretxe dan Ronaldo sama-sama mengoleksi 12 gol di La Liga musim ini, sehingga pelatih Sacristan akan mengandalkan striker 28 tahun ini untuk menjebol gawang Keylor Navas.
Laga ini juga punya arti penting bagi gelandang Real Sociedad, Assier Illaramendi. Untuk pertama kalinya dalam dua tahun terakhir, ia akan kembali bermain di Santiago Bernabeu namun tidak mengenakan jersey Real Madrid. Illaramendi yang dilepas Madrid pada musim panas ini telah menjadi pilar utama Sociedad di lini tengah mereka, sehingga semua pengalaman Illaramendi di klub Ibukota tersebut akan digunakan untuk mencuri poin pada hari Rabu malam nanti.
Untuk melihat perkiraan susunan pemain, statistik kedua tim serta prediksi skor silahkan tekan tombol di bawah ini. [initial]
(bola/dub)
Perkiraan Susunan pemain
Real Sociedad (4-3-3) : Rulli; Yuri, Martinez, Reyes, Elustondo; Granero, Illaramendi, Canales; Bruma, Agirretxe, Vela.
Statistik Kedua Tim
31-01-2015 Real Madrid 4 - 1 Real Sociedad (La Liga)
31-08-2014 Real Sociedad 4 - 2 Real Madrid (La Liga)
05-04-2014 Real Sociedad 0 - 4 Real Madrid (La Liga)
09-11-2013 Real Madrid 5 - 1 Real Sociedad (La Liga)
26-05-2013 Real Sociedad 3 - 3 Real Madrid (La Liga)
Lima Pertandingan Terakhir Real Madrid (M-M-M-K-M)
02-12-2015 Cadiz 1 - 3 Real Madrid (Copa Del Rey)
05-12-2015 Real Madrid 4 - 1 Getafe (La Liga)
08-12-2015 Real Madrid 8 - 0 Malmo FF (Liga Champions)
13-12-2015 Villarreal 1 - 0 Real Madrid (La Liga)
20-12-2015 Real Madrid 10 - 2 Rayo Vallecano (La Liga)
Lima Pertandingan Terakhir Real Sociedad (K-M-S-S-K)
03-12-2015 Las Palmas 2 - 1 Real Sociedad (Copa Del Rey)
06-12-2015 Real Sociedad 2 - 1 Eibar (La Liga)
11-12-2015 Getafe 1 - 1 Real Sociedad (La Liga)
16-12-2015 Real Sociedad 1 - 1 Las Palmas (Copa Del Rey)
20-12-2015 Real Sociedad 0 - 2 Villarreal (La Liga)
Prediksi Skor
Meski begitu, kehadiran Striker tajam Imanol Agirretxe dan mantan pilar mereka Assier Illaramendi berpotensi untuk memberi sedikit kejutan pada laga yang digelar di Estadio Santiago Bernabeu pada hari Rabu (31/12) malam nanti.
Bolanet melihat bahwa laga ini akan tetap menjadi milik tuan rumah Real Madrid dengan skor akhir 3-1. Bagaimana prediksi anda Bolaneters? Sampaikan Prediksi anda pada kolom komentar.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:12
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...