
Bola.net - - Jorge Sampaoli meminta untuk menghindar dari kesalahan yang dibuat oleh Real Madrid, seiring misi mereka untuk memuncaki klasemen La Liga pertama kalinya musim ini.
Kemenangan di laga derby melawan Real Betis akhir pekan ini akan membuat tim asuhan Sampaoli naik menggusur Real Madrid untuk sementara dengan keunggulan rekor head to head, meski tim juara Eropa masih punya dua laga sisa.
Sampaoli tahu bahwa kekalahan Madrid 1-2 dari Valencia tengah pekan ini telah memberikan Sevilla dan Barcelona angin segar di perburuan gelar juara, namun ia memperingatkan para pemainnya untuk tidak menurunkan standar permainan mereka di Benito Villamarin.
"Kami sudah siap secara mental untuk meraih kemenangan dan itu akan membuat kami naik ke puncak klasemen. Jika kami menang di laga yang sulit ini, kami akan mencapai tujuan kami dan bisa bermimpi," tutur Sampaoli di Goal International.
"Kami tidak punya sepekan untuk mempersiapkan diri jelang laga terpenting tahun ini. Kami bermain bagus di Liga Champions dan kami coba untuk membuat Sevilla menjadi delapan tim terbaik dunia."
"Kami juga menyadari apa yang terjadi pada Real Madrid di Valencia dan kini kami juga punya kemungkinan untuk mewujudkan impian kami. Ini pekan yang amat penting. Betis amat kuat ketika bermain di kandang. Namun ini kesempatan yang unik untuk menang dan terus membuat mimpi kami bertahan. Sekarang adalah momen kami."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...