
Bola.net - Barcelona gagal meraih hasil yang memuaskan saat bertemu Real Madrid dalam laga lanjutan La Liga, Sabtu (24/10/2020) kemarin. Namun pemain Barcelona, Sergio Busquets, merasa bahwa skornya seharusnya bisa lebih baik dari itu.
Real Madrid keluar sebagai pemenang dari pertandingan tersebut dengan skor 3-1. Keran golnya dibuka Federico Valverde pada menit ke-5. Namun Barcelona sebenarnya sempat membalas lewat Ansu Fati tiga menit setelahnya.
Pertandingan berlangsung berimbang dan menghasilkan skor 1-1 di babak pertama. Namun jalannya pertandingan berubah begitu Real Madrid mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-63.
Sergio Ramos yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil memanfaatkan kesempatan itu. Luka Modric menutup pertandingan dengan golnya pada masa injury time babak kedua.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Penalti Menguntungkan Real Madrid
Penalti yang didapatkan Real Madrid sempat menjadi sorotan. Awalnya wasit tidak berniat memberikan penalti kepada klub asuhan Zinedine Zidane tersebut. Namun hasil pantauan VAR membuatnya menunjuk titik putih Barcelona.
Bagi Busquets, momen itu menjadi titik di mana Barcelona menelan kekalahan. Ia merasa kalau penalti itu membuat Real Madrid jadi diuntungkan.
"[Pertandingan] berjalan dengan seimbang, terutama di babak pertama. Di babak kedua, kami mendapatkan dua peluang berbahaya," ucap Busquets dikutip dari Marca.
"Kami bermain dengan nyaman. Kami menguasai bola dan menemukan celah. [Penalti] membuat keseimbangan jadi menguntungkan buat mereka. Mereka menjadi lebih nyaman dan memberikan pukulan lewat serangan balik usai mencetak gol," lanjutnya.
Seharusnya Penalti Tidak Diberikan
Seorang wasit yang menyaksikan laga kali ini, Juan Andujar Oliver, menyampaikan pendapatnya soal pelanggaran yang dilakukan Clement Lenglet ke Sergio Ramos di kotak 16. Menurutnya, Real Madrid seharusnya tidak mendapatkan penalti.
"Jegalan kecil seperti ini bukanlah alasan untuk memberikan penalti," kata Oliver kepada Radio Marca seputar pelanggaran tersebut. "Kalau begitu, bisa-bisa ada 40 penalti diberikan tiap pertandingan," sambungnya.
Kekalahan ini membuat Barcelona semakin jauh dari puncak klasemen La Liga. Mereka sekarang menduduki peringkat ke-12 dengan perolehan tujuh poin dari lima pertandingan.
Di sisi lain, Real Madrid berhasil menempati peringkat pertama dengan koleksi 13 poin. Namun mereka masih bisa digeser andai Getafe mampu mengalahkan Granada dengan selisih skor empat gol atau lebih.
(Marca)
Baca Juga:
- Sergio Ramos dan Lionel Messi di El Clasico: Siapa Tampil Lebih Baik?
- Meski Jarang Dimainkan, Barcelona Ogah Jual Antoine Griezmann
- Protes dari Bench Barcelona Soal Penalti untuk Real Madrid: Itu lelucon! Anda bercanda!
- Real Madrid Kalahkan Barcelona di El Clasico, Cristiano Ronaldo: Siiiiiiiiiii
- Real Madrid Banjir Kritik, Lalu Menang di El Clasico: Apa Kata Zinedine Zidane?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:20
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...