
Bola.net - - Penyerang Antoine Griezmann membongkar tabir bahwa ia sempat meragukan masa depannya di Atletico Madrid pada musim panas yang lalu. Ia sempat berniat untuk hengkang saat mengetahui rumor sang pelatih Diego Simeone akan pindah.
Griezmann mengaku sangat menghormati Simeone. Saat rumor pelatih berjuluk El Cholo ini akan pindah, ia langsung meneleponnya dan memastikan bahwa sang pelatih tetap bertahan. Hal ini juga berpengaruh pada masa depannya di Atletico.
"Saya sempat ragu-ragu [tentang masa depan di Atletico] pada musim panas lalu ketika ada kabar Simeone akan hengkang," buka Griezmann kepada GQ.
"Saya meneleponnya dan dia mengatakan bahwa akan tetap bertahan. Jadi saya juga ikut bertahan. Saya sangat menghormatinya dan merasa bahwa ia percaya pada saya. Saya harus bertahan bersamanya dan bekerja lebih lama lagi," sambungnya.
Kini, Griezmann merasa lebih nyaman di Atletico. Jika Simeone memutuskan untuk pindah, saat kontraknya habis pada 2018 mendatang, pemain asal Prancis ini belum tentu akan mengikuti jejak sang pelatih.
"Tidak berarti saya akan mengikutinya jika meninggalkan Atletico."
"Rekan-rekan saya di sini benar-benar menghargai pilihan saya. Saya mengucapkan terimakasih kepada mereka karena telah mencapai level ini. Saya semakin baik setiap minggu. Saya membutuhkan mereka dan suka bermain dengan Atletico. Saya tidak berpikir harus pindah untuk mencapai level yang lebih tinggi," tutupnya.
Baca Ini Juga:
- Real Madrid Siapkan Casemiro Lawan Sporting Gijon
- Messi Beber Alasan Ubah Penampilannya seperti Sekarang
- Bale Ingin Segera Sembuh dan Kembali Bermain
- Barcelona Tertarik Angkut Victor Moses
- Data dan Fakta La Liga: Osasuna vs Atletico Madrid
- Prediksi Osasuna vs Atletico Madrid 27 November 2016
- Pochettino: Messi dan Ronaldo Berikutnya Akan Ada di Premier League
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...