
Bola.net - - Gelandang Real Madrid, Luka Modric enggan berkomentar ihwal kabar bakal hengkangnya Cristiano Ronaldo musim depan. Modric merasa sekarang bukan waktu yang tepat untuk bicara hal lain selain juara.
Gelar juara Liga Champions yang baru saja diraih oleh Madrid memang menghadirkan suka cita yang luar biasa. Sebab, Madrid menjadi juara untuk ketiga kalinya secara beruntun. Prestasi yang bakal sulit disamai klub lain.
Namun, sebuah kabar mengejutkan mengikuti kabar tersebut. Ronaldo, sang mega bintang, membuka kans untuk berganti klub pada musim depan. Begitu juga Gareth Bale, pahlawan Madrid di laga final melawan Liverpool.
"Media di Spanyol bertanya kepada saya tentang topik itu tapi saya tidak ingin membicarakannya. Saya berkata jujur. Kami akan melihat apa yang terjadi ke depan," ucap Modric pada media Kroasia, Jutarnji list, dikutip dari Marca.
"Gelar juara ini terlalu penting dibanding sekedar membicarakan hal itu," tandasnya.

Kagumi Gol Gareth Bale
Modric mengaku sangat menikmati setiap momen yang terjadi di laga final melawan Liverpool. Termasuk momen dimana Bale mencetak gol indah lewat tendangan salto. Menurut andalan timnas Kroasia, gol Bale adalah salah satu yang terbaik yang pernah dia lihat.
"Jelas, itu adalah salah satu dari tiga gol paling indah yang pernah saya lihat di Liga Champions. Bahkan, mungkin itu akan menjadi yang paling indah sepanjang masa," puji Modric.
Bale memang tampil menentukan di laga final. Masuk ke lapangan pada babak kedua, pemain asal Wales mencetak dua gol ke gawang Liverpool dan membawa Madrid menang dengan skor 3-1 pada laga yang digelar Minggu (27/5) dini hari WIB.
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 25 Januari 2026 15:15Live Streaming Barcelona vs Oviedo - Link Nonton La Liga/Liga Spanyol di Vidio
-
Liga Spanyol 25 Januari 2026 06:19 -
Liga Spanyol 25 Januari 2026 06:07Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 25 Januari 2026 17:00 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 16:49 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 16:45 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 16:30 -
Bola Indonesia 25 Januari 2026 16:16 -
Bola Indonesia 25 Januari 2026 16:13
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483153/original/003296600_1769334824-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.47.24.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483143/original/002635600_1769333623-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.22.52.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483141/original/062191900_1769332489-1000947623.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482789/original/005757800_1769250511-IMG_20260124_163132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483116/original/053929800_1769330472-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_3.35.02_PM__2_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482617/original/030011300_1769233497-175575.jpg)

