
Bola.net - - 400 gol yang ia cetak selama bermain di kompetisi tertinggi Spanyol, La Liga, menjadi rekor terbaru bintang Barcelona, Lionel Messi. Namun pencapaian yang membanggakan itu belum cukup untuk membuat dirinya merasa berpuas diri.
Sejak kemunculannya di tim senior Barcelona pada tahun 2004 lalu, Lionel Messi dikenal oleh publik sebagai predator ganas di depan gawang lawan. Berkat itu, pemain asal Argentina tersebut sering mempersembahkan gelar bergengsi kepada Blaugrana.
Sebanyak 32 gelar telah ia peroleh dalam 15 tahun karirnya di Nou Camp, empat di antaranya bahkan datang dari kompetisi paling bergengsi di Eropa, yakni Liga Champions. Selain itu, ia juga berhasil mendapatkan lima gelar Ballon d'Or.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya
Tak Ingin Berpuas Diri
Pada hari Senin (14/1) lalu, Lionel Messi turut membubuhkan namanya di papan skor kala Barcelone menang 3-0 atas Eibar di La Liga. Itu adalah gol yang ke-400 dalam karirnya sebagai sepak bola profesional di La Liga.
Torehan 400 gol jelas bukanlah pencapaian yang mudah bagi seorang pemain. Namun torehan tersebut tidak membuatnya merasa cepat berpuas diri dan ingin mencetak lebih banyak gol lagi di laga-laga selanjutnya.
"Saya bangga bisa mencapai 400 gol, dan harapannya saya bisa mencetak lebih banyak lagi. Saya tidak terlalu berfokus pada rekor ataupun angka, saya lebih memusatkan perhatian ke momennya," ujar Messi kepada Mundo Deportivo.
"Lebih dari sekadar go, saya pikir setiap pertandingan adalah tantangan. Di mana kami harus pergi meraih kemenangan dan menambah tiga poin untuk persaingan gelar. Saya akan mencoba membantu tim tidak hanya dengan gol, tapi juga assist atau berpartisipasi dalam membuat pergerakan penting," lanjutnya.
Kenangan Messi Soal Golnya
Lionel Messi lalu diajak untuk mengingat kembali gol-gol apa saja yang telah ia cetak dalam karirnya. Mulai dari gol pertamanya di La Liga hingga gol yang dirasanya paling spesial.
"Gol pertama saya di La Liga? Melawan Albacete pada tanggal 1 Mei 2005. Gol di laga besar dengan Real Madrid dan lawan yang sulit seperti Atletico, Valencia, atau Sevilla selalu terasa spesial," tambahnya.
"Gol-gol keberuntungan yang saya cetak di Nou Camp juga selalu menyenangkan, dan bahkan gol yang dicetak saat bermain tandang juga spesial. Pada akhirnya, gol yang terpenting adalah yang membantu tim meraih kemenangan," tandasnya.
Messi punya peluang untuk menambah jumlah golnya jika sang pelatih, Ernesto Valverde, menurunkannya dalam laga kontra Leganes akhir pekan nanti. Dengan syarat, ia tidak mengalami cedera kala Barcelona bertemu Levante di Copa del Rey Jumat (18/1) besok.
Saksikan Juga Video Ini
Ada 10 tim Premier League yang tak mampu membobol gawang yang dikawal oleh kiper Arsenal, Petr Cech. Tim mana sajakah itu? Simak informasi selengkapnya melalui tautan video yang tersedia di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:46
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:36
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...