
Bola.net - Alih-alih mengambil alih nomor punggung 7 milik Philippe Coutinho, Antoine Griezmann akhirnya memilih untuk mengenakan seragam bernomor punggung 17 di klub barunya, Barcelona.
Jumat (12/7) kemarin, Griezmann resmi digaet Barcelona dari Atletico dengan menebus nilai klausul rilisnya sebesar 120 juta euro.
Kepindahan ini menimbulkan kontroversi karena Atletico tak terima begitu saja. Los Rojiblancos menganggap Barca harusnya membayar nilai klausul rilis sebelum 1 Juli 2019, yakni senilai 200 juta euro.
Namun Barca tetap tak bergeming. Raksasa Catalan itu pun akhirnya resmi memperkenalkan Griezmann kepada publik di Camp Nou pada Minggu (14/7) petang waktu setempat.
Menariknya, dalam acara presentasi ini Griezmann langsung mendapat nomor punggungnya di skuat Blaugrana. Pemain asal Prancis itu mendapat nomor punggung 17.
Hal ini sekaligus membantah rumor sebelumnya yang menyebut bahwa Griezmann akan memakai nomor punggung 7 yang musim lalu menjadi milik Coutinho.
Klausul Rilis Griezmann
Oleh Barcelona, Griezmann dikat kontrak berdurasi lima tahun hingga 30 Juni 2024. Barcelona juga menyelipkan klausul rilis senilai 800 juta euro dalam kontrak Griezmann.
Artinya, klub yang ingin merekrut Griezmann selama kontraknya belum habis harus bersedia menebus klausul dengan nilai sangat tinggi tersebut.
Klausul rilis Griezmann adalah yang terbesar di skuat Barcelona sekarang. Klausul rilisnya bahkan melebihi klausul rilis Messi, yang 'cuma' €700 juta, dan kontraknya di klub akan habis 2021 mendatang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)

