
Bola.net - - Laporan yang beredar di Spanyol belum lama ini menyatakan bahwa Valencia mungkin tidak ada dalam posisi finansial yang tepat untuk membeli Geoffrey Kondogbia secara permanen dari Inter Milan.
Sang gelandang dilepas sebagai pemain pinjaman di musim panas dan bermain impresif, mencetak tiga gol dan melepas satu assist dalam 20 penampilannya di La Liga.
Kondogbia juga merasa puas bermain untuk Los Che dan awalnya klub berlogo kelelawar itu diperkirakan siap mengaktifkan klausul khusus yang bisa membuat mereka membelinya dengan harga 25 juta euro.
Namun demikian, laporan yang diturunkan Marca mengatakan bahwa kondisi finansial Valencia sedang tidak bagus dan mereka tak bakal sanggup membeli sang gelandang, meskipun nantinya klub lolos ke Liga Champions.
Geoffrey Kondogbia
Inter sendiri mengeluarkan uang sebesar 36 juta euro plus bonus untuk memboyong Kondogbia dari Monaco di 2015 silam.
Sementara itu, sang pemain sendiri tampaknya cukup senang dengan perkembangan karirnya di Spanyol, usai sempat gagal membuktikan kemampuan di Serie A - sebagaimana diungkapkan agennya.
"Dia sangat bahagia di sini, di Valencia dan untuk masa depan kami akan menemukan solusi yang sesuai dengan keinginan klub Spanyol dan Inter," ujar Evans Kondogbia, sang agen kepada Superdeporte.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

