
Bola.net - Neymar bisa jadi sudah mengenakan kostum Real Madrid saat ini jika tidak ada intervensi Zinedine Zidane. Pelatih asal Prancis ini pernah sengaja menghentikan usaha klub mendatangkan bintang PSG itu.
Sebagai calon pemain terbaik di dunia, Neymar sudah lama dihubungkan dengan Real Madrid. Presiden Los Blancos, Florentino Perez disebut sebagai salah satu penggemar berat permainan Neymar.
Mengutip Tribalfootball, Perez bahkan sudah menyiapkan rencana transfer Neymar. Dia terus menjalin kontak dengan Ayah Neymar yang sekaligus bertindak sebagai agennya.
Usaha transfer Neymar berjalan mulus, sampai akhirnya Zidane ikut campur. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tuding Pemalas
Kabarnya, meski Perez begitu mengagumi Neynar, Zidane justru merasa sebaliknya. Pada buku baru 'PSG: Change or Die', yang diterbiatkan SoccerLink, terbongkar bahwa Zidane sengaja meminta Perez menghentikan usaha transfer Neymar
Kabarnya, musim panas lalu Zidane menegaskan pandangannya soal Neymar. "Dia [Neymar] pria pemalas. Saya tidak menginginkan pemain yang tidak mau bekerja keras dan hanya mengandalkan talentanya."
Ketegasan Zidane ini sempat ditolak Perez, tapi pada akhirnya luluh. Alih-alih, Zidane meminta Perez berusaha mengejar Kylian Mbappe tahun depan, musim panas 2020.
Mbappe Lebih Baik
Artinya, Zidane percaya pemain seperti Neymar tidak akan meningkatkan kemampuan tim Madrid. Dia justru yakin hanya Mbappe yang bisa meningkatkan kualitas Madrid.
Uniknya, Zidane bahkan tidak pernah mencoba menyembunyikan minatnya terhadap Mbappe. Bahkan PSG pernah menyemprot Zidane karena sikapnya ini.
"Pada saat ini dia [Mbappe] bermain untuk Paris Saint-Germain, kita lihat saja di masa depan apakah itu akan berubah. Saya tahu dia selalu berkata tentang cita-citanya bermain untuk Real Madrid," kata Zidane beberapa waktu lalu.
Kebenaran rumor ini akan terbukti dengan sendirinya tahun depan. Jika Madrid benar mengincar Mbappe, jelas ada Zidane di balik usaha itu.
Sumber: Tribalfootball, SoccerLink
Baca ini juga ya!
- Bukan MU, Ini Destinasi Karir Jadon Sancho Berikutnya
- AC Milan Siap Selamatkan Karir Luka Jovic
- Real Madrid Temukan Performa Terbaiknya Sejak Ditinggal Cristiano Ronaldo
- Cedera Eden Hazard: Tidak Terlalu Parah, Siap Main di El Clasico?
- Apa Rahasia Kebangkitan Real Madrid? Zinedine Zidane Bagikan Resepnya
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 11:03
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:13 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:07 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 11:03 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)

