
Bola.net - - Pasca libur Natal dan tahun baru, Real Madrid akan langsung menjalani pertandingan berat melawan Sevilla di Copa del Rey. Kondisi ini diperparah dengan beberapa pemain yang harus absen.
Real Madrid tidak akan bisa memainkan Lucas Vazquez pasca libur Natal. Pemain yang berposisi sebagai winger ini mengalami cedera dan akan absen hingga tiga pekan yang akan datang.
Pada fase tersebut, Madrid akan berjumpa dengan Sevilla (5/1) di leg pertama Copa del Rey, Granada (7/1) di La Liga dan kembali berjumpa Sevilla (13/1) di leg kedua Copa del Rey.
Absennya Vazquez ini sangat krusial bagi Madrid. Pasalnya, pemain berusia 25 tahun ini merupakan andalan bagi pelatih Zinedine Zindane semenjak tidak bisa memainkan Gareht Bale yang mengalami cedera. Jadilah sosok Vazquez penting bagi Madrid.
Dikutip dari Marca, Zidane saat ini sedang menyiapkan tiga taktik alternatif tanpa kehadiran Vazquez.
Pertama, Zidane akan memainkan Isco. Kedua pemain ini punya karakter yang berbeda. Jika Vazquez bermain di sisi sayap, maka Isco cenderung bergerak di tengah sebagai playmaker. Namun, karakter Isco ini diyakini akan cocok dengan permainan Sevilla yang mengandalkan lini tengah.
Yang kedua, Zidane akan memainkan James Rodriguez pada posisi Vazquez. Pemain asal Kolombia ini akan bermain di posisi winger kiri. Opsi ini kabarnya sudah dicoba di sesi simulasi permainan pada latihan Madrid beberapa pekan ini.
Alternatif yang terakhir adalah memainkan bintang muda Marco Asensio. Pemain berusia 21 tahun ini posisi idealnya adalah gelandang serang. Namun, dalam beberapa kesempatan ia juga cukup piawai bermain di posisi winger. Jadi, ia akan masuk dalam alternatif pilihan Zidane.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

