
Bola.net - Sebuah kabar datang dari Real Madrid. Striker mereka, Luka Jovic dilaporkan sudah membulatkan tekad untuk pindah ke Inggris di tahun depan.
Striker asal Serbia itu sebenarnya masih berstatus pemain baru di Real Madrid. Ia direkrut dari Eintracht Frankfurt dengan harga yang cukup mahal tahun lalu.
Namun sang striker sejak tahun lalu kerap digosipkan tidak bahagia di Real Madrid. Setelah ia kesulitan beradaptasi dengan skuat El Real dan juga La Liga.
The Mirror mengklaim bahwa Jovic ingin pindah di bulan Januari nanti. Ia diberitakan ingin merantau ke Inggris.
Klub mana yang akan diperkuat Jovic? Simak informasinya di bawah ini.
Klub Inggris
Menurut laporan tersebut, klub Inggris yang tertarik merekrut Jovic adalah Leicester City.
The Foxes diberitakan membutuhkan striker baru. Setelah mereka menilai Jamie Vardy butuh pelapis yang bagus.
Brendan Rodgers diberitakan menyukai tipikal gaya bermain Jovic sehingga ia tertarik memboyongnya ke Inggris.
Hanya Pinjam
Menurut laporan tersebut, Leicester tidak langsung membeli Jovic di musim panas ini.
Mereka berencana meminjamnya hingga akhir musim. Jika performanya apik, maka mereka mempertimbangkan untuk mempermanenkan sang striker.
Real Madrid dikabarkan tidak keberatan meminjamkan Jovic, karena mereka menilai sang striker butuh jam bermain.
Pesaing
Leicester City bukan satu-satunya klub yang meminati jasa Jovic.
Striker asal Serbia itu juga dilaporkan tertarik direrkut oleh AC Milan.
(The Mirror)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:29
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...