
Bola.net - Ada kabar buruk datang bagi Barcelona. Klub asal Catalunya itu dikonfirmasi tidak bisa mendatangkan pemain baru di musim dingin nanti.
Barcelona memang diketahui sedang mengalami masalah finansial yang cukup kritis. Mereka harus menarik sejumlah tuas ekonomi agar mereka bisa belanja pemain di musim panas kemarin.
El Blaugrana berhasil mendatangkan sejumlah pemain top di musim panas kemarin. Sebut saja Raphinha, Jules Kounde, Robert Lewandowski, dan Franck Kessie berhasil diamankan las Azulgrana.
Barcelona sendiri dilaporkan akan belanja di musim dingin nanti. Namun pihak Blaugrana memastikan bahwa mereka tidak bisa melakukan itu.
Simak situasi Barcelona selengkapnya di bawah ini.
Tidak Boleh Belanja Pemain
Kepastian Barcelona tidak bisa belanja di musim dingin nanti disampaikan langsung oleh Presiden Barcelona, Joan Laporta.
Laporta memastikan bahwa keuangan Barcelona dinyatakan tidak sehat secara aturan FFP sehingga mereka tidak bisa mendatangkan pemain baru.
"Berdasarkan aturan financial fair play La Liga, kami tidak bisa merekrut pemain baru di bulan Januari nanti," ujar Laporta kepada EFE.
Masih Dinego
Laporta sendiri menegaskan bahwa Barcelona belum menyerah agar bisa belanja pemain baru di musim dingin nanti.
Ia sedang mencoba melobby La Liga untuk melonggarkan sedikit aturan mereka agar Barcelona bisa mendatangkan pemain baru.
"Saat ini kami sedang berusaha sekuat tenaga untuk membujuk pihak La Liga agar bisa lebih fleksibel," imbuh sang Presiden.
Kebutuhan Mendesak
Barcelona sendiri memang memiliki satu kebutuhan mendesak di musim dingin nanti.
Mereka perlu mendatangkan bek tengah baru, karena mereka baru saja ditinggal Gerard Pique pensiun.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04 -
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 10:58
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...
















:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5069813/original/026030700_1735371612-hg.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4377670/original/075911800_1680174652-mayat-perempuan-tanpa-identitas-ditemukan-mengambang-di-kali-bekasi-20072022-214253.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5387881/original/013614700_1761106092-IMG_3649.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3629518/original/030680300_1636605394-MV5BMWYyY2VmNjktM2JlOS00OWExLWFiNzQtYjZiZDQyYjU0MjI1XkEyXkFqcGdeQXVyMjI1OTQ2MjU_._V1_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4706405/original/047030500_1704368318-20240104-Cuaca_Ekstrim-ANG_1.jpg)

