
Bola.net - Sikap yang ditunjukkan Gareth Bale barangkali sudah keterlaluan sehingga membuat penyerang sayap itu mendapat caci maki dari suporter klubnya sendiri, Real Madrid.
Bale kembali ke Real Madrid usai memperkuat negaranya, Wales dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022. Bale tampil dalam satu laga, yakni melawan Belarusia akhir pekan lalu.
Menariknya, Bale kembali ke Real Madrid dengan membawa cedera betis lagi dan memaksanya harus absen selama kurang lebih tiga pekan ke depan.
Kemarahan Suporter Real Madrid
Cedera kambuhan memang menjadi penyakit Bale. Musim ini, Bale tercatat tiga kali bermain untuk tim Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti.
Hal inilah yang memancing kekesalan suporter Los Blancos. Sejumlah fans pun langsung menghampiri mobil Bale ketika baru keluar dari Valdebebas.
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat bahwa seorang penggemar Real Madrid meneriakkan kata-kata makian terhadap Bale yang membuat pemain 32 tahun itu langsung menoleh.
💥 Imagen @SQuirante
— El Golazo de Gol (@ElGolazoDeGol) November 19, 2021
🚨 @GarethBale11 increpado e insultado a su salida de Valdebebas
📺 #Golazo pic.twitter.com/VxIBnN8KS5
Sudah Biasa Cedera
Bale dikenal memiliki riwayat cedera yang cukup panjang dan masalah itu tampak belum selesai. Inilah salah satu alasan Madrid ingin melepasnya beberapa tahun terakhir.
Sebelum ini, Bale telah melewatkan sembilan pekan karena cedera. Dia terakhir membela Los Blancos pada duel kontra Real Betis, 28 Agustus 2021.
Real Madrid sendiri akan melakoni partai lanjutan La Liga versus Granada pada akhir pekan ini sebelum bertandang ke markas Sheriff Tiraspol pada tengah pekan depan.
Klasemen La Liga
Sumber: El Golazo de Gol
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

