
Bola.net - Juara bertahan La Liga, Barcelona memiliki masalah baru dalam rencana transfer mereka. El Blaugrana diberitakan kesulitan untuk menjual salah satu pemain mereka, Ousmane Dembele di bursa transfer.
Pemain Timnas Prancis itu bergabung ke Catalunya pada tahun 2017. Ia ditebus mahal dari Borussia Dortmund untuk menggantikan Neymar yang pindah ke PSG.
Namun pada prakteknya, Dembele sulit berkontribusi untuk lini serang Barca. Hal ini dikarenakan sang winger kerap mengalami cedera sehingga ia lebih banyak duduk di bangku cadangan El Blaugrana.
Marca melansir Dembele menjadi salah satu pemain yang akan ditendang Quique Setien di musim panas nanti. Namun sejuah ini pihak Barcelona kesulitan menjual sang winger.
Simak situasi transfer Dembele selengkapnya di bawah ini.
Terlalu Mahal
Menurut laporan tersebut, salah satu penyebab Barcelona sulit untuk menjual Dembele karena harganya yang masih terlalu mahal.
Barca diketahui menebis Dembele dari Dortmund seharga 135 juta Euro. Untuk itu mereka berencana untuk menjual Dembele seharga 100 juta Euro.
Namun tim-tim yang meminati jasa Dembele mundur perlahan, karena mereka menilai harga yang dipasang Barcelona itu terlalu mahal untuk pemain yang minim kontribusi dan rentan cedera.
Potong Harga Lagi
Laporan yang sama mengklaim bahwa Barcelona sudah mendengar masukan dari klub-klub peminat Dembele.
Mereka diberitakan akan mempertimbangkan untuk menurunkan harga jual Dembele. Harapannya, sang winger bisa segera terjual untuk mengurangi beban gaji mereka.
Untuk besaran penurunan harga Dembele masih didiskusikan. Namun diperkirakan sang winger bisa dijual di kisaran angka 80 juta Euro.
Butuh Dana
Barcelona sendiri memang tengah dirumorkan butuh uang dalam jumlah besar.
Mereka punya beberapa target transfer besar seperti Neymar dan Lautaro Martinez, dan mereka membutuhkan dana untuk mewujudkan dua transfer besar itu.
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)

