
Bola.net - Barcelona bisa memicu kemarahan fans mereka dengan pilihan warna jersey tandang untuk musim 2023/24 mendatang. Kabarnya, Blaugrana sedang mempertimbangkan pilihan warna putih.
Kabar ini pertama kali disampaikan oleh jurnalis SPORT, Joan Vehils. Menurutnya, pihak internal Barca sedang mempertimbangkan kostum tandang warna putih-putih.
Persoalannya, warna putih-putih dikenal khas dengan sang rival, Real Madrid. Memilih kostum dengan warna yang sama dengan rival tentu bisa memicu kemarahan fans.
Isu warna jersey tandang ini pun diperhatikan oleh calon presiden Barca yang lalu, Lluis Bassat. Apa katanya?
Bukan sekadar warna
Andai gagasan tersebut dipenuhi, musim depan bakal jadi pertama kalinya dalam sejarah Barcelona dengan kostum berwarna putih-putih. Terakhir kali Barca mengenakan kostum putih pada musim 1977/78 lalu, sudah sangat lama.
"Brand bukan sekadar nama dan simbol atau lambang, artinya lebih dari itu. Brand juga mencakup warna, jenis font, dan yang paling penting adalah value," kata Bassat.
"Beberapa tahun terakhir Barcelona sudah bekerja sangat baik dalam membarui font dan logo. Namun, mereka bakal membuat blunder besar dalam pemilihan warna."
Jangan warna putih!
Bassat mengingat kembali bahwa pilihan warna jersey kandang Barca memang cukup beragam dalam beberapa tahun terakhir, termasuk kuning dan pink. Namun, dia benar-benar menolak warna putih.
"Saya tidak suka melihat tim saya dalam warna biru muda, kuning, atau pink, tapi saya bisa menerima itu asal tujuannya bisa mengembangkan ekonomi klub," lanjut Bassat.
"Namun, dengan warna putih yang bakal diumumkan sebagai jersey kandang musim depan, saya harus berkata tidak. Benar-benar tidak."
"Sudah ada klub lain di Spanyol yang dikenal sebagai klub putih dan saya tidak mau warna itu membuat fans bingung," tutupnya.
Klasemen Liga Spanyol
Sumber: Mundo Deportivo
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Barcelona Batal Rekrut Ruben Neves?
- Minim Jam Bermain, Eden Hazard Mulai Frustrasi di Real Madrid
- Kabar Buruk untuk MU dan Liverpool, Bellingham Maunya Gabung Madrid
- Jules Kounde dan Memphis Depay Dipulangkan ke Barcelona Akibat Cedera di UEFA Nations League
- Curhat Shakira Soal Kandasnya Hubungan dengan Gerard Pique: Saya Sudah Korbankan Karier
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Januari 2026 08:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:14 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)

