
Bola.net - Manajer Barcelona, Xavi akhirnya buka suara terkait spekulasi timnya mencoba merekrut Erling Haaland. Xavi tidak membantah jika timnya sedang bernegosiasi dengan Mino Raiola untuk transfer ini.
Nama Haaland sudah lama dikaitkan dengan Barcelona. Ia diyakini akan menjadi pengganti Lionel Messi sebagai bomber utama Barcelona di masa depan.
Pada awal pekan kemarin, penasehat Barcelona, Jordi Cruyff dilaporkan berada di Jerman. Ia dilaporkan bertemu dengan Raiola di Munich untuk membahas transfer Haaland ke Camp Nou.
Ketika dikonfirmasi mengenai kabar itu, Xavi tidak membantahnya. "Saya tidak bisa membocorkan detail pertemuan itu," buka Xavi yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Ogah Bocorkan
Awak media mencoba mengorek isi pertemuan itu. Namun Xavi memilih diam seribu bahasa.
"Saya hanya bisa bilang bahwa kami sedang mengupayakan masa depan untuk klub ini. Jadi saya tidak bisa mengatakan lebih dari itu,"
"Saya akan menjadi orang pertama yang mengumumkan hal itu [transfer Haaland] jika itu terjadi, namun untuk saat ini kami tidak punya apapun untuk diumumkan. Kami hanya bekerja yang terbaik untuk masa sekarang dan masa depan klub ini,"
Kode Xavi
Pada kesempatan ini Xavi mulai menebar kode. Ia mengisyaratkan bahwa Barcelona bakal mengamankan jasa Haaland di musim panas nanti.
"Satu hal yang saya ketahui dengan pasti, saya belum pernah melihat satu pemain pun yang mengatakan 'tidak' kepada Barcelona,"
"Memang ada beberapa situasi yang berbeda, namun saya yakin pemain manapun pasti tergoda untuk bergabung dengan Barcelona," ujarnya.
Klausul Rilis Haaland
Haaland memiliki klausul rilis yang cukup terjangkau di bursa transfer musim panas nanti.
Baik Barcelona maupun klub lainnya bisa menebus sang striker dari Borussia Dortmund dengan harga 75 juta Euro.
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 16:39 -
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)

