
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mewanti-wanti agar anak asuhnya ekstra waspada pada pertandingan El Clasico akhir pekan ini. Zidane menilai Barcelona merupakan tim yang berbahaya kendati mereka tengah mendapatkan hasil yang kurang memuaskan.
Pada hari Senin (25/1) dini hari nanti La Liga akan menggelar hajatan besar. Partai terbesar yang mempertemukan dua rival abadi, yaitu Real Madrid dan Barcelona akan dihelat di markas Los Blancos, Santiago Bernabeu.
Jelang laga akbar ini, tim tamu tengah berada dalam kondisi yang kurang baik. Mereka tersingkir dari ajang Liga Champions pada tengah pekan lalu usai menahan imbang Juventus dengan skor 0-0.
Preview El Clasico
Zidane sendiri percaya Barcelona tetaplah lawan yang harus diwaspadai pada akhir pekan nanti. "Saya rasa hasil itu [Liga Champions] tidak akan mempengaruhi mereka, dan jika kami memikirkan hal itu, maka kami melakukan sebuah kebodohan," tutur Zidane kepada Soccerway.
"Kami tahu betul siapa yang akan kami hadapi. Mereka adalah tim yang bagus dan mereka ingin membuktikan diri mereka. Mereka bisa bermain di semua stadion dan mereka tidak akan gentar hanya karena bermain di Bernabeu."
"Apa yang sudah terjadi biarlah terjadi, dan kami akan memulai segalanya dari awal. Pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang baru, pertandingan yang berbeda dan kita akan lihat apa yang akan terjadi." tandas pelatih asal Prancis tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...