
Bola.net - - Bos Real Madrid, Zinedine Zidane, mengatakan timnya takkan panik usai mereka digusur Barcelona di klasemen La Liga, setelah bermain imbang 3-3 di kandang sendiri melawan Las Palmas semalam.
Gol dari Isco dan Tana sempat membuat kedudukan imbang, sebelum Madrid bermain dengan 10 orang usai Gareth Bale dikartu merah karena menendang Jon Vieira dan mendorong pemain Las Palmas.
Viera kemudian mencetak gol penalti, dan Kevin-Prince Boateng membuat Bernabeu terdiam ketika ia membuat timnya unggul 3-1 di Bernabeu. Namun Cristiano Ronaldo kemudian membuat dua gol untuk membantu timnya meraih satu angka yang berharga.
Selebrasi pemain Real Madrid atas gol Isco.
"Kami tak bisa bahagia dengan hasil imbang ini. Namun di saat yang sama kami tidak boleh panik. Kami harus menganalisa semua, memikirkan apa yang bisa kami lakukan untuk mengubahnya. Kami sudah melalukan usaha yang luar biasa untuk bangkit. Kami punya karakter, kami bisa melakukan hal bagus, namun ada momen di mana kami harusnya lebih cerdas dan fokus," tutur Zidane di ESPN.
"Akhir-akhir ini kami tidak bahagia dengan apa yang kami lakukan. Ini momen sulit, dalam tiga atau empat laga terakhir. Namun kompetisi masih panjang dan kami harus memperbaikinya."
"Kami semua ada di perahu yang sama, saya yang paling bertanggung jawab dan kami akan bangkit. Ketika kami di puncak, saya juga mengatakan hal yang sama. Semua akan sulit hingga akhir. Kali ini kami tidak memimpin klasemen, namun kompetisi masih terbuka. Kami akan terus berjuang."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

