
Bola.net - Sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dituntut memiliki mobilitas tinggi. Tentu banyak agenda yang harus dihadirinya, baik di dalam atau di luar lapangan hijau.
Sebagai sarana mobilitasnya itu, pelatih asal Korea Selatan ini mengandalkan mobil sebagai sarana transportasinya. Menurut Shin Tae-yong, ada empat mobil yang siap menemani aktivitasnya sehari-hari.
Menurut Shin Tae-yong, dua mobil pertamanya adalah Hyundai Staria dan Palisade. Dua mobil ini diberikan kepadanya setelah ia membintangi iklan perusahaan otomotif asal Korea Selatan tersebut.
"Saat pertama kali datang, saya sempat mempromosikan mobil Hyundai. Hyundai lalu memberi saya dua mobil, yaitu Palisade dan Staria," paparnya di kanal youtube Yeon Cheon-jae.
"Palisade diberikan atas nama pribadi saya. Sementara, Staria diberikan dengan sistem rental," sambungnya.
Selain itu, Shin Tae-yong juga mendapat jatah mobil dinas dari PSSI. Mobil tersebut adalah Toyota Alphard.
"Alphard yang saya gunakan disediakan oleh PSSI, lengkap dengan sopirnya," tutur Shin Tae-yong.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Limosin Edisi Khusus Berbanderol Miliaran
Selain itu, ada satu mobil lagi yang juga digunakan oleh Shin Tae-yong. Mobil ini adalah Hyundai Genesis versi listrik, seri Electrified G80 Long Wheelbase.
Mobil ini tergolong spesial. Spesies mobil ini cukup terbatas di Indonesia. Menurut Shin Tae-yong, mobil yang didapatkan dari Hyundai ini merupakan bekas G20 Summit di Indonesia lalu.
"Saya tidak tahu jumlah pastinya. Ini mobil limosin. Yang saya ketahui, mobil tersebut hanya ada beberapa unit saja," tutur Shin Tae-yong.
Selain langka, mobil ini juga istimewa karena banderolnya. Dari informasi yang dikumpulkan Bola.net, banderol mobil tersebut ada yang hampir menembus Rp2 miliar.
Pakai Sirine dan Strobo
Dari semua mobil ini, Shin Tae-yong tampaknya lebih senang bepergian dengan Palisade miliknya. Di mobilnya tersebut bahkan terpasan sirine dan strobo (lampu isyarat), yang memudahkannya menembus kemacetan ibu kota.
"Palisade memiliki plat nomor resmi. Mobil ini dilengkapi sirine dan lampu isyarat," ungkap Shin Tae-yong.
"Jadi, saya bisa melewati semua jalan dengan bebas. Agar semua jalan terbuka," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Lini Belakang Darurat, Ini Prediksi Starting XI Indonesia Saat Hadapi Arab Saudi: Nathan Tjoe-A-On Kembali
- Tegas! Shin Tae-yong Tidak Pertimbangkan Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia Walau Minus Justin Hubner dan Jordi Amat
- Breaking News! Timnas Indonesia Tanpa Jordi Amat Melawan Arab Saudi dan Australia, Cedera dan Absen 4 Minggu
- Jadwal Venezia di Serie A: Akankah Jay Idzes Bobol Gawang David de Gea?
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 20 Oktober 2025 16:50
-
Tim Nasional 20 Oktober 2025 15:28
Indra Sjafri Sudah Dapatkan 21 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Oktober 2025 22:29
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 21:54
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 21:52
-
Liga Champions 20 Oktober 2025 21:45
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 21:09
-
Liga Champions 20 Oktober 2025 20:21
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Oktober 2025 16:50
-
tim nasional 20 Oktober 2025 16:16
-
tim nasional 20 Oktober 2025 15:32
-
tim nasional 20 Oktober 2025 15:28
-
tim nasional 20 Oktober 2025 10:25
-
tim nasional 20 Oktober 2025 10:21
MOST VIEWED
- Kata-Kata Patrick Kluivert Usai Lengser Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Pelatih Asal Belanda Kesulitan di Indonesia? Ini Pengakuan Pelatih Bali United
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
- Usai Berpisah Dengan Patrick Kluivert, Pemerintah Minta PSSI Segera Cari Pelatih Baru Untuk Timnas Indonesia
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...