Erick Thohir Kumpulkan Shin Tae-yong dan Jajaran Kepelatihan Timnas Indonesia: Bahas Lebih Detail Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, mengumpulkan Shin Tae-yong dan jajaran kepelatihan Timnas Indonesia. Ini dilakukan menjelang Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Erick Thohir makan malam bersama Shin Tae-yong dan para asistennya di restoran Korea Selatan di Jakarta pada Selasa (20/8/2024) malam WIB, tapi minus Nova Arianto yang tengah memimpin pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-17 di Bali.
Makan malam bersama itu juga diiringi dengan pembahasan persiapan Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada September 2024.
"Malam tadi mengajak coach Shin Tae-yong dan seluruh asisten pelatih menikmati makanan khas Korea Selatan," ujar Erick Thohir.
Bahas Persiapan Timnas Indonesia
Timnas Indonesia akan melawan Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada 5 September 2024. Ini adalah pertandingan pertama Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dalam matchday kedua Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia akan menjamu Australia pada 10 September 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
"Kami juga membahas persiapan lebih detail Timnas Indonesia dalam menghadapi Arab Saudi dan Australia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Mohon doanya," imbuh Erick Thohir.
Selain Arab Saudi dan Korea Selatan, Timnas Indonesia juga tergabung di Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama Jepang, Bahrain, dan China.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Pratama Arhan Posting Foto Pernikahan dengan Azizah Salsha jelang Pemanggilan Pemain ke Timnas Indonesia
- Mengenang Momen Selebrasi 'Bucin' Pratama Arhan untuk Azizah Salsha: Se-Indonesia Dibikin Meleleh!
- Deretan Gelar dan Penghargaan yang Pernah Diraih Pratama Arhan
- Ole Romeny atau Mauro Ziljstra yang Dipilih untuk Timnas Indonesia? Bungkus Semua!
- Daftar Klub 14 Pemain Diaspora Timnas Indonesia: Thom Haye Belum Dapat Klub
- Legenda Persik Ikut Bangga Timnas Indonesia Diperkuat Maarten Paes yang Punya Garis Keturunan Kediri
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...