
Bola.net - Timnas Indonesia U-15 bisa dipastikan gagal melaju ke final Piala AFF U-15. Pasukan Bima Sakti takluk 0-2 dari Thailand pada laga semifinal Piala AFF U-15 2019 di Institute of Physical Education Chonburi Campus Stadium, Chonburi, Rabu (7/8/2019).
Pertandingan tersebut awalnya berlangsung ketat. Dalam 40 menit babak pertama kedua tim saling menyerang, namun tak ada gol yang tercipta.
Pada babak kedua, Timnas Indonesia U-15 mendapatkan terus mendapatkan teror dari Thailand. Gawang yang dikawal I Made Putra akhirnya kebobolan dua kali melalui aksi Niphitphon Wongpanya pada menit ke-50 dan 68'.
Dalam sisa waktu yang ada, Timnas Indonesia U-15 berusaha membongkar lini pertahanan Thailand. Namun, tak ada peluang yang mampu dimanfaatkan menjadi gol hingga peluit panjang.
Hasil ini membuat Thailand berhak melaju ke babak final Piala AFF U-15 2019. Tim tuan rumah kembali berjumpa Malaysia yang pada laga semifinal mengalahkan Vietnam dengan skor 3-1.
Lantas fakta apa saja yang tercipta? Berikut ini lima fakta menarik yang terjadi setelah Timnas Indonesia U-15 kalah dari Thailand yang telah dirangkum Bola.com:
5 Fakta Menarik
1. Kekalahan dari Thailand menjadi yang pertama di Piala AFF U-15 2019, tapi sekaligus menghentikan peluang Timnas Indonesia U-15 mempertahankan gelar.
2. Untuk pertama kalinya dalam enam laga di Piala AFF U-15 2019, Timnas Indonesia U-15 gagal mencetak gol dan kebobolan dua kali.
3. Kekalahan ini juga menjadi yang pertama buat pelatih Bima Sakti selama menukangi Timnas Indonesia U-15.
4. Thailand kini mendominasi catatan pertemuan atas Timnas Indonesia U-15. Thailand meraih empat kemenangan dan kalah tiga kali dalam tujuh laga sepanjang sejarah.
5. Timnas Indonesia U-15 kembali akan menghadapi Vietnam pada perebutan tempat ketiga di Piala AFF 2019. Pada babak fase grup, Indonesia berhasil menang dengan skor 2-0.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 05:15
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49 -
Otomotif 20 Januari 2026 15:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31 -
tim nasional 19 Januari 2026 20:42
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)

