
Bola.net - Media asal Vietnam, Soha, merespon munculnya nama Lionel Messi di skuad Timnas Indonesia U-17.
Messi yang dimaksud tentu bukan La Pulga Argentina yang bermain di Inter Miami. Media itu merujuk pada Lionel Messi Al Fachri.
Messi Indonesia ini merupakan pemain binaan ASIOP. Ia sebelumnya masuk ke dalam daftar pemain yang diseleksi masuk Timnas Indonesia U-17.
Jika lolos, Messi bisa berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Indonesia sendiri nanti akan berduel lawan Kuwait, Australia, dan Kepulauan Mariana Utara di Grup G.
Kata Media Vietnam
Soha menyebut, pemanggilan Lionel Messi Al Fachri ini membuat media sosial ramai. Sebab namanya tentu saja menonjol dibandingkan pemain lainnya.
"Pada tanggal 5 Agustus, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengumumkan daftar pemain U-17 untuk persiapan kualifikasi Piala Asia U-17 yang akan berlangsung pada akhir Oktober. Timnas U-17 Indonesia beranggotakan 32 pemain, yang paling menonjol adalah Lionel Messi Al Fachri," tulis media tersebut.
"Memiliki nama yang sama dengan bintang Argentina peraih 8 Bola Emas, Lionel Messi Al Fachri menarik perhatian di media sosial."
Messi Bukan Yang Pertama
Soha kemudian menyebut bahwa ini bukan pertama kalinya Timnas Indonesia di kelompok umur memanggil pemain dengan nama spesial. Sebut saja Beckam Putra, Ronaldo Kwateh, hingga Figo Dennis.
"Ini bukan kali pertama Indonesia memanggil pemain dengan nama yang mirip dengan legenda sepak bola."
"Sebelumnya, pelatih Shin Tae-yong pernah memanggil pemain bernama Ronaldo, Beckham, atau Figo ke timnas U-23 Indonesia."
Media itu kemudian juga menyorot tiga nama pemain yang bermain di luar negeri, tepatnya di Eropa.
"Selain Lionel Messi, Timnas U-17 Indonesia juga memanggil 3 pemain yang saat ini bermain di Eropa: Matthew Davis (Subiaco - Austria), Ocean Erwin Lim (FC Cardedeu - Spanyol), dan Miroslav Fernando (Atletico Madrid FA - Spanyol)."
Australia Lawan Paling Kuat
Soha juga menyoroti tiga lawan yang harus dihadapi Timnas Indonesia U-17 nanti. Menurut mereka, lawan yang paling berat cuma Australia U-17.
"Timnas U17 Indonesia tergabung di Grup G bersama Timnas U17 Australia, Timnas U17 Kuwait, dan Timnas U17 Mariana Utara. Lawan terberat Nova Arianto dan timnya adalah Timnas U17 Australia, tim yang baru saja menjuarai Kejuaraan Asia Tenggara U16 2024 di Indonesia pada bulan Juli lalu."
"Selain Timnas Kanguru, dua lawan lainnya dinilai cukup mudah bagi Indonesia."
(Soha)
Jangan Lewatkan:
- Ini Serius! Nova Arianto Seleksi Lionel Messi untuk Jadi Bek Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
- Nova Arianto Mengaku Kaget Mathew Baker Dipanggil Australia U-19: Tak ada Angin dan Hujan
- PSSI Pastikan Mathew Baker Tetap akan Membela Timnas Indonesia U-16 meski Diklaim Australia: Orang Tuanya Berkomitmen
- Sosok Mathew Baker: Pemain Timnas Indonesia U-16 yang Dipanggil Australia untuk Persiapan Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
- Nova Arianto Meeting dengan Keluarga Mathew Baker usai Sang Pemain Dibajak Australia, Timnas Indonesia U-16 Harap-harap Cemas?
- Mengilap di Timnas Indonesia U-16, Dafa Zaidan Pasang Ambisi Tembus Tim Utama Persis Solo
- Pemain Terbaik Piala AFF U-16 2024 Berambisi Membela Timnas Indonesia U-16 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
- Nova Arianto: Timnas Indonesia U-16 Mulai dari 0 Lagi Menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:26
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...