
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 memetik kemenangan tipis 1-0 atas Timor Leste U-23 dalam matchday 2 Grup B Piala AFF U-23 2023, Minggu 20 Agustus 2023.
Bermain di Rayong Province Stadium, Rayong, pasukan Shin Tae-yong sebenarnya unggul di setiap lini dalam laga ini, sayangnya Garuda Muda belum maksimal dalam penyelesaian akhir.
Kali ini gol tunggal Indonesia datang dari sundulan Ramadhan Sananta di akhir babak pertama (45'). Timor Leste melawan dengan baik, tapi penyelesaian akhir mereka juga buruk.
Ini jadi kemenangan perdana Indonesia di 2023 AFF U-23 Championship. hasil penting untuk menjaga asa lolos ke fase gugur.
Yuk cek ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini, Bolaneters!
Jalannya pertandingan

Timnas Indonesia U-23 langsung coba mengambil inisiatif serangan. Begitu laga dimulai, Timor Leste U-23 tampak berhati-hati dan memilih bermain defensif.
Serangan-serangan Indonesia terus menyulitkan tim lawan, tapi hingga 30 menit berlalu belum ada gol tercipta. Ada masalah final pass dan finishing yang tidak maksimal dari Garuda Muda.
Barulah di menit ke-45 Indonesia bisa memecah kebuntuan. Skema serangan cepat dari sisi kanan. Beckham melambungkan bola ke kotak penalti, disambut sundulan terarah Sananta. Gol! Indonesia 1-0 Timor Leste.
Di babak kedua, Indonesia terus mendapatkan peluang demi peluang, tapi selalu ditutup dengan penyelesaian akhir yang buruk. Sejumlah pergantian pemain juga tidak membantu.
Timnas Indonesia U-23 mencatatkan total 19 tembakan sampai menit ke-90, tapi hanya satu gol yang tercipta. Tambahan waktu 5 menit pun tidak mengubah apa pun. Skor 1-0 untuk kemenangan Indonesia atas Timor Leste U-23.
Susunan pemain
TIMNAS INDONESIA U-23 XI: Ernando Ari; Bagas Kaffa, Frengky Missa, Kadek Arel (67' Ferrari), Alfeandra Dewangga; Arkhan Fikri, Beckham Putra, Rifky Dwi; Kelly Sroyer (67' Ragil), Abdul Rahman (46' Esal), Ramadhan Sananta
TIMOR LESTE U-23 XI: Georgino; Novel (73' Fernando), Correia, Ricardo, Halle (85' Moreira); Pinto (46' Brito), Carvalho, Quintao (78' Freteliano), Moniz; Ribeiro, Cavier
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:07 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:00 -
tim nasional 18 Januari 2026 16:04 -
tim nasional 18 Januari 2026 07:30
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
