
Bola.net - Timnas Indonesia akan memainkan dua laga kandang di fase grup Piala AFF 2024. Salah satu laga kandang yang dimainkan Skuad Garuda adalah melawan Laos pada tanggal 12 Desember 2024 nanti.
Indonesia berada di Grup B pada Piala AFF 2024. Pratama Arhan dan kolega akan bersaing dengan Vietnam sebagai rival utama. Selain itu, ada Filipina, Laos, dan Myanmar yang bersaing di Grup B.
Masing-masing tim akan memainkan empat laga di fase grup Piala AFF 2024, dengan rincian dua laga kandang dan dua laga tandang.
Indonesia akan memainkan laga kandangnya di Stadion Manahan. Lawan yang dihadapi tim racikan Shin Tae-yong itu akan bertemu Laos dan Filipina di Stadion Manahan. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Arti Penting Laga Melawan Laos

Duel lawan Laos merupakan laga kedua bagi Indonesia di Piala AFF 2024. Pada laga pertama, Indonesia akan tandang ke markas Myanmar pada 9 Desember 2024 mendatang.
Laga melawan Laos punya arti penting bagi Indonesia. Sebab, ini menjadi laga kandang pertama bagi Indonesia di Piala AFF 2024. Bermain di hadapan pendukung sendiri, penting bagi Indonesia untuk memastikan raihan tiga poin.
Tiga poin pada duel lawan Laos bakal memberi dampak secara teknis maupun non-teknis. Secara teknis, kemenangan ini bisa mengangkat mental para pemain dan bisa berdampak pada laga ketiga melawan Vietnam.
Sedangkan, secara non-teknis, laga melawan Laos bisa berdampak pada animo penonton. Jika menang lawan Laos, fans Indonesia diyakini akan sangat antusias untuk menyaksikan laga kandang berikutnya.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming

Indonesia vs Laos
Stadion Manahan
Selasa, 12 Desember 2024
20.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id
Jadwal Grup B Piala AFF 2024
9 Desember 2024
- Myanmar vs Indonesia
- Laos vs Vietnam
12 Desember 2024
- Indonesia vs Laos
- Filipina vs Myanmar
15 Desember 2024
- Laos vs Filipina
- Vietnam vs Indonesia
18 Desember 2024
- Filipina vs Vietnam
- Myanmar vs Laos
21 Desember 2024
- Vietnam vs Myanmar
- Indonesia vs Filipina
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249740/original/043373900_1749695482-Thomas_Frank.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479473/original/093775400_1768979236-el_syifa.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479623/original/035064100_1768982816-1000115113.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
