
Bola.net - Kapten Persib, Marc Klok, bertekad menorehkan sejarah bersama Timnas Indonesia. Ia ingin membawa Skuad Garuda lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Klok menyadari kesempatan besar itu kini ada di depan mata. Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada 8 Oktober dan Irak pada 11 Oktober 2025 di Jeddah.
Dalam Putaran Keempat Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia tergabung di Grup B. Hanya juara grup yang berhak mendapatkan tiket otomatis menuju putaran final.
Klok menyatakan bahwa seluruh pemain harus bekerja keras untuk mewujudkan impian tersebut. Ia ingin Timnas Indonesia memberikan segalanya demi menulis sejarah baru.
"Kita harus optimis, kerja keras, dan semoga kita bisa menciptakan sejarah ini sekarang dalam satu pekan ke depan," ujar Klok.
Berjuang Habis-habisan
Ia menambahkan bahwa Timnas Indonesia akan berjuang habis-habisan. Setiap pemain, kata Klok, bertekad memberikan performa terbaik untuk bangsa.
"Kita akan coba usahakan itu semaksimal mungkin," tutur pemain naturalisasi kelahiran Belanda ini.
Klok juga meminta dukungan penuh dari masyarakat Indonesia. Ia berharap doa dari Bobotoh dan seluruh pencinta sepak bola Tanah Air bisa menjadi tambahan semangat bagi para pemain.
"Ini tentunya tantangan besar untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026. Tentu ini harapan kita semua," imbuhnya.
Skuad Timnas Indonesia
- Kiper: Maarten Paes (Dallas FC), Reza Arya Pratama (PSM Makassar), Nadeo Argawinata (Borneo FC Samarinda), Ernando Ari (Persebaya Surabaya)
- Bek: Justin Hubner (Fortuna Sittard), Jay Idzes (US Sassuolo Calcio), Rizky Ridho (Persija Jakarta), Jordi Amat (Persija Jakarta), Kevin Diks (Borussia Monchengladbach)
- Sayap: Shayne Pattynama (Buriram United), Eliano Reijnders (Persib Bandung), Yance Sayuri (Malut United), Sandy Walsh (Buriram United), Calvin Verdonk (LOSC Lille), Dean James (Go Ahead Eagles)
- Gelandang: Nathan Tjoe-A-On (Willem II), Thom Haye (Persib Bandung), Joey Pelupessy (Lommel SK), Marc Klok (Persib Bandung), Ricky Kambuaya (Dewa United), Stefano Lilipaly (Dewa United), Beckham Putra (Persib Bandung)
- Penyerang: Ole Romeny (Oxford United), Mauro Zjilstra (FC Volendam), Ramadhan Sananta (DPMM FC), Ragnar Oratmangoen (FC Dender), Miliano Jonathans (FC Utrecht), Egy Maulana Vikri (Dewa United), Yakob Sayuri (Malut United).
Jadwal Timnas Indonesia
Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Kamis, 9 Oktober 2025
00.15 WIB
Timnas Indonesia vs Irak
Sabtu, 12 Oktober 2025
02.30 WIB
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jangan Lewatkan!
- Jadwal Timnas Indonesia di Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Live di RCTI dan GTV
- Fakta Menarik Usia Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Lilipaly Ternyata Paling Tua di Lapangan!
- 3 Penyerang Arab Saudi yang Wajib Dikantongi Timnas Indonesia di Laga Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Januari 2026 12:23Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 8 Januari 2026 15:06 -
Liga Inggris 8 Januari 2026 15:04 -
Otomotif 8 Januari 2026 14:44 -
Otomotif 8 Januari 2026 14:03 -
Liga Italia 8 Januari 2026 13:30 -
Otomotif 8 Januari 2026 13:21
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 7 Januari 2026 18:39 -
tim nasional 7 Januari 2026 17:50 -
tim nasional 6 Januari 2026 22:13 -
tim nasional 6 Januari 2026 22:08 -
tim nasional 6 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 6 Januari 2026 20:16
MOST VIEWED
- Tak Terpakai Lagi di Timnas Indonesia, Pelatih Ini Malah Direkrut Klub Top Eredivisie AZ Alkmaar!
- Timnas Indonesia Dipastikan Tanpa Thom Haye dan Shayne Pattynama untuk FIFA Series Maret 2026, Ini Penyebabnya
- Reaksi Media Vietnam Setelah Timnas Indonesia Tunjuk John Herdman Sebagai Pelatih Barunya
- Gambaran Gaya Main Timnas Indonesia Era John Herdman: Menyerang, Passing Cepat, dan Andalkan Speed
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467014/original/098611400_1767860094-1001480819.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5091266/original/036144200_1736661414-Grok.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5466976/original/085902900_1767859301-prabowo-ogah-ikut-ikutan-perusahaan-langgar-hukum-izinnya-dicabut_-salahkan-jaksa-agung-73060f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5466673/original/014622600_1767851180-cek_fakta_prabowo_minta_warga_aceh.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5375892/original/089800500_1759985632-Pramono_Anung_soal_DBH_Dipangkas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5466120/original/029026000_1767819361-AP26007734408632.jpg)
