
Bola.net - Pemecatan Shin Tae-yong tampaknya benar-benar disesali oleh sebagian besar pemain Timnas Indonesia. Setiap pemain yang pernah bekerja di bawah STY pun langsung mengucapkan salam perpisahan dan kesedihan mereka.
Senin 6 Januari 2025, kabar mengejutkan diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dalam sesi konferensi pers resmi. Dalam kesempatan tersebut, ET mengumumkan pemecatan Shin Tae-yong.
Gosip miring soal pemecatan Shin Tae-yong (STY) memang menguat sejak Minggu, 5 Januari 2025. Kemarin, akhirnya terkonfirmasi bahwa kerja sama dengan Coach Shin harus terhenti.
Ada banyak alasan PSSI dalam pemecatan kali ini, termasuk yang sering disinggung Erick Thohir adalah soal dinamika tim dan kesesuaian taktik.
"Apa yang kita lakukan hari ini tidak lain untuk kebaikan tim nasional," kata Erick Thohir.
Tentu, bukan hanya penikmat sepak bola yang terkejut dengan pemecatan Shin Tae-yong. Para pemain yang pernah bekerja langsung pun menyampaikan salam perpisahan dan ucapan terima kasih melalui akun media sosial mereka. Berikut rangkumannya!
Pesan Jay Idzes
Jay Idzes pic.twitter.com/YXWqU15aV3
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Coach, terima kasih untuk setiap kenangan yang kita buat bersama Timnas. Kita menulis sejarah bersama dan saya akan selalu menghargai setiap momen yang kita lewati bersama.
Meski dunia memang keras, saya percaya bahwa federasi akan selalu membaut keputusan berdasarkan yang terbaik untuk negara.
Mari tetap bersatu dan berjuang mengejar mimpi bersama. Kita Garuda.
Asnawi Mangkualam Bahar
Asnawi pic.twitter.com/fpXnj16RB6
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Rasa sayangnya dan kepeduliannya ada di level yang berbeda. Terima kasih untuk segalanya coach.
Maarten Paes
Marteen Paes pic.twitter.com/OfiefRlmW3
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Kamsahamida Coach. Saya menghargai momen-momen yang kita buat bersama dan sejarah yang kita ciptakan dalam beberapa bulan terakhir.
Mari tetap percaya proses dan tetap yakin!
Ernando Ari
Ernando pic.twitter.com/ycc6XvqMFO
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Terima kasih coach STY, kalau bukan coach yang suruh saya berhenti latihan untuk operasi, mungkin saya tidak bisa melangkah sejauh ini.
Arkhan Fikri
Arkhan Fikri pic.twitter.com/uNU9HUiGFu
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Ronaldo Kwateh
Ronaldo Kwateh pic.twitter.com/4i2aZ2sEkF
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Terima kasih untuk segalanya, coach.
Justin Hubner
View this post on Instagram
"Saya sangat kecewa bahwa Anda harus meninggalkan tim nasional kita, sebab Andalah yang mengantar saya dan Indonesia ke level yang lebih tinggi."
"Saya sungguh berterima kasih kepada Anda yang telah memercayai saya dan telah memberikan banyak kesempatan kepada saya."
"Saya akan selalu mengingat betapa pentingnya peran Anda dalam karier saya sejauh ini dan saya akan selalu bicara hal positif soal Anda."
"Saya menaruh respek tinggi kepada Anda. Anda adalah seorang pejuang dan Anda adalah seorang pemenang, sama seperti saya. Terima kasih, coach."
Marselino Ferdinan
Marselino Ferdinand pic.twitter.com/wh6mRSa1B3
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Bos saya ingin berterima kasih untuk segala hal yang telah Anda lakukan dan sampai jumpa di masa mendatang.
Sangat bangga bisa berbagi momen yang sama dengan Anda dalam empat tahun terakhir. Rasanya saya seperti kehilangan dunia saya.
Nathan Tjoe-A-on
Nathan Tjoe A On pic.twitter.com/AYUprTSG6B
— matcha. (@Lowkeysh16) January 6, 2025
Terima kasih coach untuk segala hal yang telah Anda lakukan untuk tim nasional dan untuk menaruh kepercayaan kepada saya.
Saya bersyukur untuk hal-hal yang kita capai bersama dan untuk bimbingan Anda dalam perjalanan ini.
Semoga yang terbaik untuk Anda di masa mendatang!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:57
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:17
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Oktober 2025 20:57
-
tim nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
tim nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
tim nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:43
MOST VIEWED
- Update dari Sumardji soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rumor Louis van Gaal Kemungkinan Tidak Benar
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Karier Mees Hilgers di FC Twente Tamat: Tolak Kontrak Baru, Tak Akan Dimainkan, Diputuskan di Bursa Transfer Musim Dingin
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...