
Bola.net - 13 acap kali dianggap sebagai nomor yang tidak membawa peruntungan bagus. Namun, ada juga pemain sepak bola yang justru punya karier gemilang dengan memakai nomor punggung 13.
Alessandro Nesta adalah salah satu pemain yang sangat ikonik dengan nomor 13. Nesta memakai nomor 13 baik ketika membela klub maupun saat bermain untuk Timnas Italia.
Pada level klub, Nesta pernah membawa Lazio berjaya. Nesta juga bagian dari skuad AC Milan ketika berjaya pada era 2000an, dengan dua gelar Liga Champions. Bersama Timnas Italia, Nesta menjadi juara Piala Dunia 2006.
Nesta bukan satu-satunya pemain yang identik dengan nomor 13. Beberapa pemain Indonesia juga cukup familiar dengan nomor 13. Siapa pemain yang pernah memakai nomor 13 di Timnas Indonesia? Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Rachmat Irianto

Irianto sedari awal karier telah memakai nomor 13. Saat memulai karier profesional bersama Persebaya pada 2017, Rian telah dipercaya memakai nomor 13 dan memegang ban kapten. Dia tetap memakai nomor 13 hingga musim 2021/2022, lalu beralih ke nomor 53 saat membela Persib Bandung.
Irianto telah menjadi bagian dari Timnas Indonesia dari level U-19 hingga senior. Menariknya, pemain 22 tahun itu hampir selalu memakai nomor punggung 13. Jadi, 13 menjadi angka yang identik dengannya.
Saat membela Indonesia di Piala AFF 2020 dan Kualifikasi Piala Asia 2023, Irianto adalah pemilik nomor 13.
Febri Hariyadi

Febri sempat menjadi andalan Timnas Indonesia pada era Luis Milla. Dia bermain sangat bagus dan sempat dikabarkan diminati klub luar negeri. Febri adalah pemilik nomor punggung 13 Timnas Indonesia era Luis Milla.
Febri membela Timnas Indonesia pada periode 2017 hingga 2019. Pada saat itu, bukan level senior, Febri juga membela Timnas Indonesia U-23. Febri juga memakai nomor punggung 13 di Persib Bandung.
Febri sudah memakai nomor punggung 13 di Persib sejak 2016. Sebelumnya, Febri sempat memakai nomor 19 pada musim debutnya.
Wahyu Wijiastanto

Wijiastanto adalah kapten Timnas Indonesia pada era dualisme PSSI, juga Timnas. Wijiastanto adalah kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2012. Hanya saja, ketika itu Indonesia tidak tampil dengan kekuatan terbaik.
Wijiastanto sangat identik dengan nomor punggung 13. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu memakai nomor 13 kala membela Semen Padang, Persiba Bantul, dan tentu saja Timnas Indonesia.
Budi Sudarsono
Budi Sudarsono sangat ikonik dengan nomor punggung 13, baik pada level klub bersama Timnas Indonesia. Budi sudah memakai nomor 13 bahkan pada awal karier, ketika membela Persebaya Surabaya.
View this post on Instagram
Budi juga memakai nomor 13 ketika meraih kejayaan bersama Persik Kediri. Namun, yang paling ikonik, tentu saja ketika Budi memakai nomor 13 dengan jersey Timnas Indonesia.
Salah satu momen paling dikenang dari karier Budi adalah ketika mencetak gol ke gawang Bahrain di Piala Asia 2007. Ketika itu, Budi memakai nomor punggung 13.
Manahati Lestusen

Manahati cukup lama tidak membela Timnas Indonesia. Kali terakhir pemain Persikabo 1973 itu membela Skuad Garuda terjadi pada 2019 lalu. Ketika itu, Indonesia berjumpa Vietnam pada ajang Kualifikasi Piala Dunia zona Asia.
Sepanjang kariernya, Manahati cukup identik dengan nomor punggung 13. Manahati pernah memakainya saat berseragam Timnas Indonesia pada edisi 2019 hingga 2020. Manahati juga pernah memakai nomor punggung 25 di Timnas.
Tentang 13

Di sepak bola, 13 adalah nomor yang spesial. Ada banyak pemain top yang pernah memakai nomor 13. Di Italia, ada Alessandro Nesta yang begitu ikonik dengan nomor 13. Di Jerman, ada Thomas Muller yang memakai nomor 13 saat juara Piala Dunia 1974.
Park Ji-Sung juga sangat ikonik dengan penampilan dan nomor 13 ketika membela Manchester United. Dan, hari ini, Selasa 2 Agustus 2022, Bolanet berulang tahun ke-13. Selamat ulang tahun untuk kita!
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Elkan Baggot, Memori Debut Timnas Indonesia, dan Momen Merinding saat Nyanyikan Lagu Kebangsaan
- Vietnam Keluhkan Rumput Stadion Sultan Agung, Ketua PSSI: Vietnam Keluhan Mulu
- Tentang Peluang Frengky Missa ke Piala Dunia U-20 2023, Pelatih Persija: Dia Punya Talenta Bagus
- Laga Perdana Timnas Indonesia U-16 Dipantau Tim Pelatih Thailand dan Vietnam
- Timnas Indonesia U-16 vs Filipina cuma 2-0, Bima Sakti: Alhamdulillah, yang Penting Menang Dulu
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 08:50Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
-
Liga Italia 19 Januari 2026 08:38Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
-
Bola Dunia Lainnya 19 Januari 2026 07:56 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 23:21 -
Liga Spanyol 18 Januari 2026 23:00
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 19 Januari 2026 08:52 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 08:50 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 08:47 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 08:38 -
Liga Italia 19 Januari 2026 08:38 -
Liga Italia 19 Januari 2026 08:14
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 18 Januari 2026 16:04 -
tim nasional 18 Januari 2026 07:30 -
tim nasional 16 Januari 2026 10:57 -
tim nasional 15 Januari 2026 20:56 -
tim nasional 15 Januari 2026 20:19 -
tim nasional 15 Januari 2026 19:59
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448398/original/079089700_1766028239-IMG_5739.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4255388/original/099094100_1670573986-20221209-Cuaca-Ekstrem-Faizal-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476503/original/018967300_1768779649-1000226364.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476140/original/098351200_1768713380-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476494/original/005477600_1768769003-Barcelona_s_Eric_Garcia__centre__kicks_the_ball_ahead_of_Real_Sociedad_s_Mikel_Oyarzabal.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475801/original/084943600_1768652673-Banjir_Pemalang.jpg)
