
Bola.net - Rafael Struick tampil memukau fans sepak bola Indonesia dengan dua golnya ke gawang Korea Selatan U-23. Saat ini artikel ini mengudara, laga tengah memasuki jeda babak pertama.
Jumat (26/4/2024), Timnas Indonesia U-23 menantang Korsel U-23 dalam duel perempat final Piala Asia U-23 2024. Laga diprediksi sengit, Korsel tentu lebih kuat, tapi Indonesia tidak bisa dianggap remeh.
Buktinya, skuad Shin Tae-yong berani bermain ofensif di laga ini. Struick jadi pahlawan dengan mencetak brace (15', 45+3'), sementara Korsel sempat menyamakan kedudukan melalui own goal Komang Teguh (45').
Skor 1-2 sementara menutup duel 45 menit pertama. Rafael Struick membuktikan kualitasnya di lini serang dengan mencetak dua gol. Keduanya pun terbilang gol indah.
Sayangnya, andai Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Korea Selatan U-23 di laga ini, Struick terpaksa absen di babak semifinal mendatang karena hukuman skor akumulasi kartu.
Biodata Rafael Struick
Nama lengkap: Rafael William Struick
Tanggal lahir: 27 Maret 2003
Tempat lahir: Leidschendam, Belanda
Kewarganegaraan: Indonesia
Posisi: Penyerang, Sayap Kiri
Klub saat ini: ADO Den Haag (Eerste Divisie)
Profil Rafael Struick

Struick secara resmi menjadi warga negara Indonesia pada tanggal 20 Februari 2023. Awalnya, Struick disiapkan untuk bermain di Piala Dunia U-20 2023. Namun, Indonesia urung menjadi tuan rumah dan tak bisa ambil bagian pada ajang tersebut.
Setelah menjalani debut bersama Timnas Indonesia level senior, Rafael Struick mendapat tugas membela Indonesia U-23. Dia dipercaya menjadi bagian dari skuad yang akan bermain di Kualifikasi Piala Asia U-23.
Struick diprediksi bakal menjadi pilihan pertama di lini serang. Struick tampil apik pada sesi pramusim ADO Den Haag dan sudah memainkan dua laga di Erste Divisie.
Susunan pemain
KOREA SELATAN U-23: Baek Jongbum; Lee Kang Hee, Paik Sanghoon, Cho Hyun Taek; Buyn Junsoo, Hwang Jaewon, Lee Taeseok, Kim Dong Jin; Hong Sihoo, Kang Seongjin, Eom Jisung
Pelatih: Hwang Su-hong
INDONESIA U-23: Ernando Ari; Komang Teguh, Rizky Ridho, Justin Hubner; Rio Fahmi, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-on, Pratama Arhan; Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Witan Sulaeman
Pelatih: Shin Tae-yong
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 29 Januari 2026 21:08Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 31 Januari 2026 04:21 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 03:01 -
Liga Spanyol 31 Januari 2026 00:59 -
Voli 30 Januari 2026 22:47 -
Voli 30 Januari 2026 22:40 -
Otomotif 30 Januari 2026 21:16
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 30 Januari 2026 20:35 -
tim nasional 29 Januari 2026 21:22 -
tim nasional 29 Januari 2026 21:08 -
tim nasional 29 Januari 2026 20:57 -
tim nasional 29 Januari 2026 18:49 -
tim nasional 29 Januari 2026 17:55
MOST VIEWED
- Jadwal Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini, Kamis 29 Januari 2026: Ditantang Kirgistan
- Terbongkar! Media Belanda Bocorkan Alasan Ajax Amsterdam Rekrut Maarten Paes
- Bukan Persib Bandung, Maarten Paes Terbang ke Eropa untuk Gabung Ajax Amsterdam dengan Kontrak Hingga Juni 2029
- Bukan Kevin Diks! Maarten Paes Berpotensi Jadi Pemain Indonesia Pertama dalam Sejarah Liga Champions
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/1101201/original/038411100_1451931786-499791614.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5454810/original/007778500_1766572803-jokowi__1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486892/original/056275200_1769635928-gianluca-prestianni-benfica-berebut-bola-jude-bellingham-real-madrid-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4750795/original/017104800_1708660528-lulalahfah_1708488000_3307090680726527786_199618161.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487881/original/098610500_1769682055-4.jpg)
