
Bola.net - Uni Emirat Arab akan meladeni Timnas Indonesia. Di laga ini, dukungan para suporter bakal jadi salah satu senjata tuan rumah.
Uni Emirat Arab (UEA) akan menjamu Timnas Indonesia pada matchday ketiga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G, Kamis (10/10/2019). Laga ini akan digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai.
Ini akan menjadi pertandingan pertama Uni Emirat Arab di hadapan pendukungnya sendiri di ajang kualifikasi Piala Dunia 2022.
Harapannya, suporter bisa berbondong-bodong hadir untuk memompa semangat tim asuhan pelatih Bert van Marwijk tersebut,
Asosiasi Sepak Bola UEA (UAE FA) bersyukur laga menghadapi Indonesia dipastikan bisa dihadiri penonton. Sebelumnya, mereka khawatir partai ini harus digelar tanpa kehadiran suporter setia.
Suntikan Motivasi
Hal itu mengacu pada sanksi yang dijatuhkan AFC pada Maret lalu. Komite Disiplin AFC ketika itu menjatuhi UEA dengan sanksi menggelar satu pertandingan tanpa penonton akibat aksi tak terpuji yang dilakukan suporter mereka dalam pertandingan kontra Qatar di semifinal Piala Asia 2019, Januari lalu.
Namun, Sekjen UAE FA, Mohammed Abdullah Hazzam Al Dhaheri, memastikan AFC mengizinkan laga melawan Indonesia disaksikan penonton lantaran langsung di bawah pengawasan FIFA, bukan pertandingan yang diselenggarakan AFC.
"Kehadiran penonton akan memotivasi dan mendorong timnas untuk memberikan yang terbaik, memenangi pertandingan, serta melanjutkan untuk terus mengumpulkan poin, terutama setelah kemenangan melawan Malaysia di Kuala Lumpur," ujar Bin Hazam, seperti dilansir dari situs resmi UEA.
Di sisi lain, tiket pertandingan menjamu Indonesia sudah dijual dengan harga termurah mulai 20 AED atau Rp77 ribu.
Latihan Perdana
Pada sesi latihan perdana jelang meladeni Indonesia, Sabtu (5/10/2019), dari 26 pemain yang mendapat pemanggilan, hanya 22 pemain yang ikut berlatih secara normal.
Sisanya, harus melewati latihan secara terpisah karena mengalami cedera saat membela klub masing-masing.
Keempatnya terus mendapat pengawasan dari tim medis untuk menentukan kondisi cedera, apakah memengaruhi keberadaan mereka di dalam skuat.
Timnas Uni Emirat Arab menggelar pemusatan latihan selama empat hari di Stadion Zabeel, yang merupakan markas klub Al Wasl, sebelum pindah ke kandang Al Nasr, Stadion Al Maktoum, yang menjadi venue pertandingan melawan Indonesia.
Sumber: UAE FA
Disadur dari: Bola.com/Penulis Aning Jati/Editor Rizki Hidayat
Published: 7 Oktober 2019
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Simon McMenemy Ganti 1 Pemain Timnas Indonesia Jelang Hadapi UEA
- Lerby Eliandry Siap Tampil Habis-habisan Bersama Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Menyesuaikan Suhu Cuaca di Dubai
- PSSI Tetapkan Stadion Dipta Gelar Laga Timnas Indonesia Vs Vietnam
- PSSI Buka Peluang Gelar Partai Timnas Indonesia Kontra Vietnam di Bali
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 16:29 -
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 16:09 -
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 15:57 -
News 22 Oktober 2025 15:50 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:48
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Oktober 2025 10:47 -
tim nasional 22 Oktober 2025 09:45 -
tim nasional 22 Oktober 2025 09:43 -
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50 -
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04 -
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
MOST VIEWED
- Update dari Sumardji soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rumor Louis van Gaal Kemungkinan Tidak Benar
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Karier Mees Hilgers di FC Twente Tamat: Tolak Kontrak Baru, Tak Akan Dimainkan, Diputuskan di Bursa Transfer Musim Dingin
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...

















:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5387414/original/059327900_1761040706-TPU_Cikoko.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4723189/original/060727400_1705921940-fotor-ai-20240122181141.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5367584/original/091617200_1759307802-WhatsApp_Image_2025-10-01_at_15.26.21_cf7a95bb.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5388129/original/044464200_1761113007-2.jpg)
