
Bola.net - Komentar dengan kepercayaan diri keluar dari mulut bek Vietnam, Vu Van Thanh, soal hasil drawing fase grup Piala Asia 2023. Menurut Vu Van Thanh, Grup D bukan grup yang sulit dan percaya diri bisa mengatasi Timnas Indonesia.
Vietnam tergabung di Grup D Piala Asia 2023. Vu Van Thanh dkk. akan bersaing dengan Jepang, Irak, dan Timnas Indonesia.
Menurut Vu Van Thanh, menghadapi Timnas Indonesia bukan sesuatu yang sulit. Pemain berusia 27 tahun itu bahkan menyebut, Vietnam berpeluang besar melaju ke babak selanjutnya pada Piala Asia 2023.
"Apapun yang Anda katakan, melawan Timnas Indonesia masih lebih mudah. Saya pikir, ini bukan grup yang sulit dan kami memiliki peluang kami sendiri," kata Vu Van Thanh seperti dikutip Bongdaplus.
Timnas Indonesia Dianggap Mudah
Vu Van Thanh coba membedah peta persaingan yang akan dihadapi Vietnam pada Piala Asia 2023. Menurut Vu Van Thanh, Jepang menjadi yang paling kuat, Irak selevel, dan Timnas Indonesia sebagai lawan paling enteng pada grup tersebut.
"Jepang benar-benar di atas level dan Irak kami masih bisa bersaing," tegas Vu Van Thanh.
"Dengan Indonesia, kami telah bertemu mereka selama bertahun-tahun dan hasilnya memberi Vietnam kepercayaan diri. Secara umum, grup ini cukup mudah dimainkan," tegas pemain pengoleksi 41 caps untuk Timnas Vietnam itu.
Pertemuan Terakhir Berpihak ke Vietnam

Pernyataan Vu Van Thanh memang sudah sesuai kenyataan. Dalam beberapa pertemuan terakhir, Timnas Indonesia terbukti tak mampu mengalahkan Vietnam. Dalam hal ini, pertemuan yang dihitung adalah pada level senior.
Timmas Indonesia terakhir kali mengalahkan Vietnam pada Piala AFF 2016. Ketika itu, skuad Garuda menang dengan skor tipis 2-1.
Sejak saat itu, Indonesia belum lagi mampu mengalahkan Vietnam. Perinciannya adalah tiga kali imbang dan tiga kali kalah.
Sumber: Bongdaplus
Disadur dari Bola.com: Zulfirdaus Harahap/Rizki Hidayat, 13 Mei 2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- SEA Games 2023: Kalahkan Vietnam, Indonesia Disebut Main Lebih Efektif
- Indra Sjafri Bernazar jika Timnas Indonesia U-22 Bawa Pulang Medali Emas SEA Games 2023: Saya Mau Um
- Jadi Pahlawan Timnas Indonesia U-22 Lawan Vietnam di SEA Games 2023, Begini Ungkapan Taufany Muslihu
- Komentar Berkelas Indra Sjafri Seusai Timnas Indonesia U-22 Kalahkan Vietnam untuk Lolos ke Final SE
- Legenda Tim Indonesia U-22 Harap Garuda Nusantara Dapat Medali Emas SEA Games 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:39Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:33Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49 -
Otomotif 20 Januari 2026 15:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31 -
tim nasional 19 Januari 2026 20:42
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)

