
Bola.net - Timnas Indonesia sukses mengalahkan Curacao 2-1 di Stadion Pakansari, Selasa (27/9/2022). Sejumlah netizen salah fokus terhadap wasit laga ini, Xaypaseth Phongsanit.
Dalam laga di Pakansari, dua gol Garuda dicetak oleh dua pemain yang berbeda. Mereka adalah Dimas Drajad di babak pertama dan Dendy Sulistiyawan di babak kedua.
Netizen di media sosial tak lupa memuji permainan Timnas Indonesia di laga ini. Namun, fokus mereka sempat dialihkan oleh penampilan wasit asal Laos, Xaypaseth Phongsanit.
Wasit tersebut sekilas mirip dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Sejumlah netizen pun menyebutkan hal yang sama di media sosial Twitter.
Wasit Xaypaseth Phongsanit sendiri tak asing dengan pertandingan Timnas Indonesia di berbagai kelompok umur. Sebelumnya ia sempat memimpin laga Garuda Asia di Piala AFF U-16 2022 lalu.
Pak Jokowi Jadi Wasit?
Jadi wasit pak @jokowi ?? 😂
— ariyo wicaksono (@kojaaack) September 27, 2022
Mirip Jokowi
wasit di laga indonesia vs curacao mirip jokowi 😭😭😭
— Reff ⓘ (@nicetryreff) September 27, 2022
Jokowi Ngetweet Saat Half Time
pak jokowi jadi wasit timnas, half time ngetweet dulu.
— ivan (@rivandafahmi) September 27, 2022
Hujan Kartu
Laga di Stadion Pakansari ini berlangsung dengan keras. Total tujuh kartu kuning dan satu kartu merah keluar dari saku wasit Xaypaseth Phongsanit.
Satu kartu merah di laga ini keluar di babak kedua. Tepatnya pada menit ke-80 ketika Jeremy Bacuna melakukan pelanggaran keras terhadap Marselino Ferdinan.
Aksi itu sempat memancing pitam para pendukung Timnas Indonesia yang memadati Stadion Pakansari, Bogor.
Disadur dari: Bola.com (Benediktus Gerendo Pradigdo) 27 September 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 21:15
Villarreal vs Manchester City: Berapa Gol Bakal Dicetak Erling Haaland?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 21:15
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 20:58
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:50
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...