
Bola.net - Jurgen Klopp terdengar cukup puas ketika bicara soal performa Liverpool ketika meladeni Union Saint-Gilloise, Jumat (6/10/2023). The Reds menang dengan skor 2-0.
Bermain di Anfield, Liverpool percaya diri menyambut Union SG dalam duel matchday 2 Grup E Liga Europa 2023/2024. Mohamed Salah dkk. tentu lebih diunggulkan.
Kali ini dua gol Liverpool datang di akhir babak pertama dan babak kedua. Ryan Gravenberch membuka skor (44'), lalu Diogo Jota membungkusnya (90+2').
Kemenangan ini menjaga posisi Liverpool di puncak klasemen sementara Grup E Liga Europa 2023/2024.
Dapatkan kemenangan
Usai laga, Jurgen Klopp terdengar cukup puas dengan performa skuadnya. Liverpool memang tidak mencapai performa terbaik, tapi paling tidak mereka tetap bisa mengamankan tiga poin.
"Kami mendapatkan hasil yang kami mau, tapi kami tahu bahwa kami bisa lebih baik lagi. Lebih dari itu, ada banyak performa individu yang sangat bagus, saya melihatnya," ujar Klopp di Liverpoolfc.com.
"Jadi begitulah situasi kami sekarang, sebab Minggu besok kami hanya punya tiga penyerang yang tersisa dari lima yang kami punya."
Harus lebih baik untuk juara
Bermain di Liga Europa memang bukan target Liverpool, seharusnya mereka tampil di Liga Champions. Namun, di sisi lain kompetisi ini adalah satu-satunya yang belum dijuarai Klopp bersama The Reds.
"Kami harusnya bisa lebih baik, bermain lebih baik, memaksimalkan peluang-peluang kami dengan lebih baik lagi. Kami harus melakukan itu jika ingin sukses di kompetisi ini," lanjut Klopp.
"Namun, saya tidak marah, tidak khawatir atau semacamnya. Hari ini memang performa kami seperti itu dan kami tahu bahwa kami harus lebih baik lagi," tandasnya.
Hasil Matchday 2 Liga Europa 2023/2024
Kamis, 5 Oktober 2023
Backa Topola 2-2 Olympiakos
Aris Limassol 2-1 Rangers
AEK Athena 1-1 Ajax
Real Betis 2-1 Sparta Praha
Sporting 1-2 Atalanta
Rakow 0-1 Sturm Graz
Freiburg 1-2 West Ham
Marseille 2-2 Brighton
Jumat, 6 Oktober 2023
Slavia Praha 6-0 Sheriff
Hacken 0-1 Qarabag
AS Roma 4-0 Servette
Villarreal 1-0 Rennes
Toulouse 1-0 LASK
Liverpool 2-0 Union SG
Maccabi Haifa 0-0 Panathinaikos
Molde 1-2 Leverkusen
Sumber: Liverpool
Jangan lewatkan ya, Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476552/original/014686900_1768790752-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)
