
Bola.net - - Chelsea meraih hasil positif ketika berjumpa Malmo pada babak 32 Besar Liga Europa. The Blues menang dengan skor 2-1 pada leg pertama yang digelar pada Jum'at (15/2) dini hari WIB di Swedbank Stadion.
Kemenangan itu diraih pasca Chelsea lewat sumbangan gol Ross Barkley dan Olivier Giroud. Hasil tersebut tentu saja disambut gembira oleh Chelsea. Sebab, mereka baru saja kalah dari Manchester City akhir pekan lalu.
Meskipun menang, manajer Maurizio Sarri, masih punya banyak catatan. Dia menilai anak asuhnya masih belum mampu tampil konsisten. Sebab, performa tim masih naik dan turun.
Seperti apa pernyataan Sarri yang ingin Chelsea tampil lebih konsisten? Simak selengkapnya di bawah ini.
Lebih Konsisten
Sepanjang tahun 2019, performa Chelsea memang belum konsisten. Baik dari hasil dan cara bermain. Klub asal London acap kali kalah ketika bersua tim dengan level yang sama seperti Tottenham, Arsenal dan Manchester City.
Bahkan, Chelsea juga kalah dari Bournemouth dengan skor yang cukup telak dengan skor 4-0.
"Jika kami kebobolan seperti ini [lawan Malmo] pada laga melawan Man City atau Man United atau Tottenham, maka bisa saja kami akan kebobolan tiga gol dalam 10 menit. Jadi, saya pikir kami harus lebih baik lagi," kata Sarri dikutip dari Sportsmole.
"Saya merasa kami harus punya konsistensi dan keberlanjutan. Saya pikir, kami harus punya mental yang bisa melihat setiap pertandingan dengan tekad dan fokus yang sama," paparnya.
Sarri menambahkan, kondisi mental sangat penting bagi pasukannya. Sebab, ada jadwal yang begitu padat untuk klub asal Inggris. "Jadi, ketika kami berada di level mental yang buruk, kami bisa kalah pada tiga atau empat laga," papar Sarri.
Hasil Liga Laga Terakhir Chelsea
Dari lima pertandingan terakhir, termasuk lawan Malmo, ada tiga laga yang mampu dimenangkan oleh Chelsea. Tapi, lawan yang dihadapi bisa dikatakan masih berada di bawah level Chelsea.
Sementara, ada dua kekalahan yang diraih oleh Chelsea. Dan, kekalahan tersebut terjadi dengan skor yang telak. The Blues kebobolan sepuluh gol dari dua kekalahan yang terjadi. Berikut adalah hasil lima laga terakhir Chelsea.
- 28/01/19 Chelsea 3 - 0 Sheffield
- 31/01/19 Bournemouth 4 - 0 Chelsea
- 02/02/19 Chelsea 5 - 0 Huddersfield
- 10/02/19 Manchester City 6 - 0 Chelsea
- 15/02/19 Malmo 1 - 2 Chelsea
"Jadi, kami perlu lebih konsisten. Kami harus mendekati setiap pertandingan dengan cara yang sama. Itu tidak mudah, tapi kami harus mencoba," tutup pelatih 60 tahun.
Berita Video
Berita video 9 Pemain Liga 1 Indonesia yang pernah merumput bersama pemain top Eropa.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
