
Bola.net - Manchester United berpesta empat gol ke gawang Real Sociedad (4-0) pada duel leg pertama 32 besar Liga Europa 2020/21, Jumat (19/2/2021). Kali ini MU layak menang dengan performa nyaris sempurna.
Salah satu pemain yang tampak menonjol di laga ini adalah Daniel James yang mencetak gol penutup MU di menit ke-90. James bukan pemain inti MU musim ini, tapi performanya kali ini memuaskan.
Bermain di sayap kanan, James benar-benar membuat bek Sociedad kocar-kacir. Pergerakannya memecah konsentrasi lini belakang Sociedad dan membuka ruang untuk pemain MU lainnya.
Performa James kali ini pun mencuri perhatian mantan pemain MU, Owen Hargreaves. Apa katanya?
Kecepatan Daniel James
Menurut Hargreaves, kekuatan James terletak pada kecepatannya, dan di laga ini James benar-benar memaksimalkan itu. Dia membuat pertahanan Sociedad kocar-kacir, kelimpungan menghadapi kegesitan dan dribel James.
"Kecepatannya, kemauannya untuk mundur, saya kira bek-bek Sociedad pun terkejut dengan kecepatan dia," ujar Hargreaves kepada BT Sport.
"Mereka mungkin berpikir bisa mengejar dia, dan di Spanyol seseorang mungkin bisa menyamai kecepatannya, tapi jelas James terlalu gesit."
"Saya kira Ole mengambil keputusan hebat dengan memainkan dia, saya kira dia pemain yang sempurna," imbuhnya.
Taktik Ole tepat
Menurut Hargreaves, Solskjaer pun patut dipuji atas keputusan memainkan James di laga ini. Keputusan ini jitu menyerang kelemahan Sociedad, dan para pemain yang diberi kesempatan pun membuktikan diri.
"Ole tahu Sociedad akan lebih banyak membawa bola, jadi MU memasang garis bermain lebih tinggi untuk membuka ruang di depan. Entah Mason Greenwood, Bruno, Rashford, dan Dan James," sambung Hargreaves.
"Anda ingin pemain-pemain Anda bisa memengaruhi jalannya pertandingan dan saya kira Dan James tampil luar biasa."
"Dia pun sering mundur membantu pertahanan yang saya kira itu pentng untuk laga tandang di Eropa," tandasnya.
Sumber: BT Sport
Baca ini juga ya!
- 5 Pelajaran Benfica vs Arsenal: Aubameyang Buruk Lagi, Untung Ada Bukayo Saka!
- Lawan 10 Pemain Red Star, Milan Harusnya Bisa Menang
- Real Sociedad 0-4 Manchester United: Kebangkitan Setan Merah
- 4 Pemain Terbaik MU yang Tampil Impresif Saat Gilas Sociedad 4-0
- Dilema Mikel Arteta Kini Arsenal Bergantung ke Bocah 19 Tahun
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 22:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:51
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...