
Bola.net - - Gelandang Arsenal, Granit Xhaka menyebut timnya menunjukkan kebersamaan dalam kemenangan 2-0 yang didapat di markas AC Milan, San Siro dalam laga leg pertama 16 besar Liga Europa dini hari tadi.
Dua gol yang dicetak Henrikh Mkhitaryan dan Aaron Ramsey membuat Arsenal menginjakkan satu kaki di perempat final. Xhaka pun menyebut kemenangan ini telah berhasil membungkam kritik banyak pihak yang ditujukan pada mereka belakangan ini.
"Banyak orang berbicara mengenai kami dari luar, tapi tak ada yang tahu apa yang terjadi di dalam tim. Hari ini kami menunjukkan kebersamaan, kami menunjukkan semangat dan banyak karakter," ujar Xhaka di laman resmi klub.
Sebelum laga di San Siro, Arsenal tercatat menelan empat kekalahan beruntun. Xhaka menyebut timnya memang sempat mengalami masa sulit dan kemenangan atas Milan sangat penting bagi mereka ke depannya.
"Semua orang tahu kami kalah di empat laga terakhir dan itu sulit bagi kami. Namun seperti yang saya katakan sebelumnya, hari ini kami menunjukkan kebersamaan," ucapnya.
"Penting untuk bersama dan menunjukkan kepada orang di luar bahwa kami adalah tim. Kami menampilkan permainan bagus pada hari ini," tandasnya.
Arsenal akan balik menjamu Milan dalam laga pekan kedua di Emirates Stadium pada tengah pekan depan. Sebelum itu, The Gunners lebih dulu harus menjamu Watford dalam lanjutan Premier League pada akhir pekan ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5354436/original/075958900_1758252125-Geovany_Quenda.jpg)
