
"Bagi saya, pencalonan ini sangat serius," ujar Eddy Rumpoko.
"Saya dengan Pak Moeldoko dan Pak Edy Rahmayadi adalah kawan baik. Namun, kita siap bersaing. Tidak ada masalah," sambungnya.
Eddy Rumpoko melanjutkan, sebagai bentuk keseriusannya, ia akan melakukan roadshow. Setelah daerah-daerah di Jawa Timur, ia akan melanjutkan kampanye ke Makassar, Kalimantan dan Papua.
"Yang pasti, saya tidak akan menggunakan uang. Saya akan mengandalkan konsep," tuturnya.
Sebelumnya, Rabu (07/09) lalu, Eddy Rumpoko secara resmi mendeklarasikan pencalonannya ke ajang pemilihan Ketua Umum PSSI. Nama Eddy sendiri kemudian lolos dari verifikasi Komite Pemilihan dan dipastikan bakal maju ke Kongres PSSI, Oktober mendatang.
Eddy Rumpoko sendiri nampak hadir di laga antara Persiba Balikpapan dan Arema Cronus. Pertandingan ini dihelat di Stadion Persiba Balikpapan, Sabtu (10/09) kemarin.
Menurut Eddy, kehadirannya ini dalam rangka menemui Ketua Umum Persiba, Syahril HM Taher. Wali Kota Batu ini mengaku hendak bersilaturahmi sekaligus menyampaikan bahwa ia mencalonkan diri sebagai Ketua Umum PSSI.
"Mudah-mudahan disambut positif dan mendukung langkah saya ini," tandasnya. [initial]
Jangan Lewatkan!
- Banyak Militer Lamar Jabatan Ketua Umum, KP PSSI Tak Masalah
- Ini Daftar Calon Ketua, Wakil Ketua, dan Anggota Exco PSSI
- Tampung Aspirasi Voters, Komite Pemilihan Minta PSSI Tinjau Ulang Lokasi Kongres
- Komite Pemilihan Ketua PSSI Pastikan Bersikap Independen
- Calon Ketua Umum PSSI Mulai Mengerucut
- Eddy Rumpoko Beber Alasannya Maju ke Bursa Pemilihan Ketua PSSI
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 27 September 2025 08:50
Reaksi Exco PSSI Usai FIFA Sanksi Malaysia: Tidak Mudah Melakukan Naturalisasi
-
Tim Nasional 26 September 2025 12:46
PSSI Tegaskan Tidak Cawe-Cawe soal Absennya Marselino Ferdinan dari Timnas Indonesia
-
Tim Nasional 25 September 2025 18:42
Pendeknya Persiapan Timnas Indonesia untuk R4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 15:09
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 15:02
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 14:48
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 14:42
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 14:29
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 14:28
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Link Live Streaming BRI Super League: Borneo FC vs Persija Jakarta Malam Ini
- Hasil BRI Super League: Borneo FC Tundukkan Persija Jakarta 3-1, Strategi Serangan Balik Jadi Kunci
- Pemain Naturalisasi Malaysia Angkat Bicara soal Sanksi FIFA ke FAM: Ini tentang Martabat dan Integritas
HIGHLIGHT
- Tak Selalu Sempurna, Ini 5 Penalti Terburuk Lionel...
- 10 Kuda Hitam Liga Champions yang Bisa Bikin Kejut...
- 5 Pemain Muda yang Bisa Jadi Kejutan di Liga Champ...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 6 Pemain Top yang Gabung Klub Liga Arab Saudi Musi...
- Deretan Pemain dengan Gaji Fantastis di La Liga 20...
- 3 Klub Premier League yang Bisa Rekrut Gianluigi D...