
Bola.net - Argentina dan El Salvador akan beruji coba di Lincoln Financial Field, Amerika Serikat. Pertandingan international friendly antara Argentina vs El Salvador ini akan kick-off Sabtu, 23 Maret 2024, jam 07:00 WIB.
Di jeda internasional kali ini, Argentina takkan diperkuat sang kapten Lionel Messi. Dia sebenarnya sudah masuk skuad, tapi akhirnya dicoret. Dia harus absen setelah mengalami cedera saat memperkuat klubnya, Inter Miami.
Argentina dan El Salvador bertemu terakhir pada Maret 2015, juga di laga uji coba. Waktu itu, Argentina menang 2-0 berkat bunuh diri Nestor Renderos menit 54 dan gol Federico Mancuello menit 88.
Waktu itu, Argentina dilatih Gerardo Martino. Sekarang, dia melatih Messi di Inter Miami.
Pertandingan terakhir Argentina adalah melawan tuan rumah Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL. Kala itu, Argentina menang 1-0 melalui gol semata wayang Nicolas Otamendi.
Melawan El Salvador, yang tanpa kemenangan dalam 19 laga terakhir (M0 S9 K10), Argentina dinilai masih punya cukup amunisi untuk meraih hasil memuaskan meski tak diperkuat kapten mereka.
Prediksi Starting XI Argentina vs El Salvador

Argentina (4-3-3): E Martinez; Molina, Romero, Otamendi, Tagliafico; Mac Allister, Fernandez, De Paul; Di Maria, L Martinez, Garnacho.
Pelatih: Lionel Scaloni.
El Salvador (5-3-2): Gonzalez; Claval, Sibrian, Climaco, M Cruz, J Cruz; Orellana, Ceren, Henriquez; B Gil, Bonilla.
Pelatih: David Doniga.
Head to Head dan Prediksi Skor Argentina vs El Salvador

2 Pertemuan Terakhir
29/03/15 El Salvador 0-2 Argentina (Friendly)
24/06/82 Argentina 2-0 El Salvador (Piala Dunia).
5 Pertandingan Terakhir Argentina (M-M-M-K-M)
13/09/23 Bolivia 0-3 Argentina (Kualifikasi Piala Dunia)
13/10/23 Argentina 1-0 Paraguay (Kualifikasi Piala Dunia)
18/10/23 Peru 0-2 Argentina (Kualifikasi Piala Dunia)
17/11/23 Argentina 0-2 Uruguay (Kualifikasi Piala Dunia)
22/11/23 Brasil 0-1 Argentina (Kualifikasi Piala Dunia).
5 Pertandingan Terakhir El Salvador (S-S-S-S-K)
18/10/23 El Salvador 0-0 Martinique (Concacaf Nations League)
17/11/23 Curacao 1-1 El Salvador (Friendly)
21/11/23 Curacao 1-1 El Salvador (Friendly)
20/01/24 El Salvador 0-0 Inter Miami (Hybrid friendlies)
03/02/24 Kosta Rika 2-0 El Salvador (Friendly).
Prediksi skor akhir: Argentina 2-0 El Salvador.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 26 November 2025 04:00 -
Liga Champions 26 November 2025 04:00 -
Liga Champions 26 November 2025 04:00 -
Liga Champions 26 November 2025 04:00 -
Liga Champions 26 November 2025 04:00
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 26 November 2025 08:02 -
Liga Champions 26 November 2025 07:59 -
Liga Champions 26 November 2025 07:57 -
Liga Champions 26 November 2025 06:58 -
Liga Champions 26 November 2025 06:45 -
Liga Champions 26 November 2025 06:21
BERITA LAINNYA
-
amerika latin 18 November 2025 16:21 -
amerika latin 18 November 2025 06:30 -
amerika latin 14 November 2025 17:16 -
amerika latin 13 November 2025 23:10 -
amerika latin 15 Oktober 2025 10:37 -
amerika latin 15 Oktober 2025 09:29
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 10 Raja Assist dalam Sejarah Liga Champions: Ronal...
- 11 Bintang yang Pernah Membela Liverpool dan Real ...
- 7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga...
- 10 Pemain Rekrutan Erik ten Hag yang Masih Bertaha...
- Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dar...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5423739/original/066845700_1764077570-IMG-20251125-WA0019.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5423766/original/048983300_1764082018-PHOTO-2025-11-25-19-00-30.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5423745/original/019260700_1764078670-Screenshot_2025-11-25_202820.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5423738/original/099454800_1764076934-410f4140-b366-4d16-84d4-e30b714155b6.jpeg)
