Jadwal Piala Dunia Basket 2023 Jakarta
Richard Andreas | 30 Agustus 2023 07:00
Bola.net - 2023 FIBA Basketball World Cup alias Piala Dunia Basket 2023 bakal jadi edisi ke-19 turnamen basket putra dunia. Indonesia jadi salah satu tuan rumah, simak terus untuk jadwal Piala Dunia Basket 2023 Jakarta.
Piala Dunia Basket selalu jadi ajang pamer kekuatan negara-negara terbaik di dunia. Kompetisi ini dimainkan empat tahun sekali, sama seperti Piala Dunia Sepak Bola.
Format turnamen melibatkan 32 tim peserta Piala Dunia Basket 2023 yang berebut gelar juara di negara tuan rumah. Tim yang berhasil jadi juara bakal mengangkat Trofi Naismith, trofi bergengsi yang pertama kali diberikan pada tahun 1967.
Juara bertahan Piala Dunia Basket atau Piala Dunia FIBA saat ini adalah timnas basket Spanyol. Pada edisi terakhir tahun 2019 lalu, Spanyol mengalahkan Argentina di partai final.
Tentu ada pula tim favorit juara seperti timnas basket Amerika Serikat. Berikut jadwal FIBA World Cup 2023 Jakarta alias Piala Dunia Basket 2023 Indonesia yang bakal dimainkan di Indonesia Arena.
Drawing fase grup Piala Dunia Basket 2023
Grup A: Angola, Italia, Filipina, Rep. Dominika
Grup B: Serbia, Puerto Riko, Sudan Selatan, China
Grup C: Yunani, Yordania, Selandia Baru, Amerika Serikat
Grup D: Meksiko, Mesir, Lithuania, Montenegro
Grup E: Australia, Jepang, Jerman, Finlandia
Grup F: Cape Verde, Slovenia, Venezuela, Georgia
Grup G: Brasil, Pantai Gading, Iran, Spanyol
Grup H: Kanada, Latvia, Prancis, Lebanon
Daftar negara Piala Dunia Basket 2023 yang akan bermain di Indonesia
Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah untuk laga-laga fase grup, tepatnya Grup G dan Grup H. Ada dua tahap fase grup yang bakal dimainkan, first round dan second round, plus klasifikasi untuk peringkat 17-32.
Berikut daftar negara yang akan bermain di Indonesia Arena, Jakarta pada bulan Agustus hingga September 2023 nanti:
Grup G
- Brasil
- Pantai Gading
- Iran
- Spanyol
Grup H
- Kanada
- Latvia
- Prancis
- Lebanon
Jadwal pertandingan Piala Dunia Basket 2023 di Indonesia
FIRST ROUND
Jumat, 25 Agustus 2023
16.15 WIB | Latvia 109 - 70 Lebanon
20.30 WIB | Kanada 95 - 65 Prancis
Sabtu, 26 Agustus 2023
16.45 WIB | Iran 59 - 100 Brasil
20.30 WIB | Spanyol 94 - 64 Pantai Gading
Minggu, 27 Agustus 2023
16.45 WIB | Lebanon 73 - 128 Kanada
20.30 WIB | Prancis 86 - 88 Latvia
Senin, 28 Agustus 2023
16.45 WIB | Pantai Gading 71 - 69 Iran
20.30 WIB | Brasil 78 - 96 Spanyol
Selasa, 29 Agustus 2023
16.45 WIB | Lebanon 79 - 85 Prancis
20.30 WIB | Kanada 101 - 75 Latvia
Rabu, 30 Agustus 2023
16.45 WIB | Pantai Gading vs Brasil
20.30 WIB | Iran vs Spanyol
SECOND ROUND
Kamis, 31 Agustus 2023
Peringkat 3 Grup G vs Peringkat 4 Grup H
Peringkat 3 Grup H vs Peringkat 4 grup G
Jumat, 1 September 2023
Peringkat 1 Grup G vs Peringkat 2 Grup H
Peringkat 1 Grup H vs Peringkat 2 Grup G
Sabtu, 2 September 2023
Peringkat 4 Grup G vs Peringkat 4 Grup H
Peringkat 3 Grup G vs Peringkat 3 Grup H
Minggu, 3 September 2023
Peringkat 2 Grup G vs Peringkat 2 Grup H
Peringkat 1 Grup G vs Peringkat 1 Grup H
Sejarah pertama, tuan rumah bersama
Piala Dunia Basket 2023 bakal jadi catatan istimewa tersendiri. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, kompetisi akan dimainkan di tiga negara tuan rumah berbeda di Asia: Filipina, Jepang, dan Indonesia.
Kali ini, kompetisi dijadwalkan pada 25 Agustus 2023 hingga 10 September 2023. Piala Dunia Basket 2023 di mana? Indonesia akan menjadi tuan rumah untuk beberapa pertandingan, tergantung drawing fase grup nanti.
Nah, ini juga pertama kalinya Indonesia mendapat kehormatan jadi tuan rumah Piala Dunia FIBA. Baik Filipina maupun Jepang sama-sama sudah pernah jadi tuan rumah satu kali.
Tidak ada Indonesia
Meski menjadi tuan rumah, sayangnya Indonesia tidak berpartisipasi dalam turnamen. Fans basket tidak bisa menyaksikan aksi Timnas Basket Putra Indonesia di ajang kali ini.
Tercatat, dalam sejarah turnamen, ini pertama kalinya tuan rumah gagal lolos ke putaran final. Timnas Basket Putra Indonesia tidak bisa bicara banyak di ajang 2022 FIBA Asia Cup lalu.
Timnas Basket Putra Indonesia sebenarnya berhasil lolos sampai ke preliminary round-robin round, tapi mereka kalah dari China di babak play-off 16 besar. Alhasil, Indonesia gagal debut di putaran final Piala Dunia Basket 2023 nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




