Setelah Patung, Giliran Rumah Ibrahimovic yang Jadi Korban Vandalisme
Dimas Ardi Prasetya | 28 November 2019 17:15
Bola.net - Rumah Zlatan Ibrahimovic juga menjadi korban vandalisme menyusul keputusannya berinvestasi pada klub Hammarby.
Sebelumnya, penyerang berusia 38 tahun tersebut memutuskan untuk membeli 25 persen saham klub Hammarby. Kontan hal ini mengundang reaksi negatif dari suporter garis keras Malmo.
Maklum saja, Hammarby adalah rival Malmo di Liga Swedia. Dan karena Ibrahimovic dulunya adalah produk klub Malmo, para suporter itu geram dengan keputusan sang striker yang lebih memilih berinvestasi ke kubu lawan.
Para suporter itu kemudian melakukan aksi vandalisme pada patung Ibrahimovic. Patung setinggi 2,7 meter itu merupakan karya seniman setempat bernama Peter Linde. Patung seberat 0,5 ton tersebut dibangun selama empat tahun.
Patung itu tampak disemprot cat. Bahkan ada yang sampai nekat dengan berusaha membakarnya.
Judas
Patung itu sebelumnya juga tampak ditutupi kain di bagian kepala. Bahkan ada juga tutup kloset yang dipasangkan di lengan kanan patung Ibrahimovic.
Setelah mengerjai patungnya, para fans tersebut tidak puas. Menurut laporan dari Aftonbladet, mereka kemudian menyasar rumah eks pemain AC Milan dan Barcelona tersebut yang berada di pusat kota Stockholm pada Kamis malam waktu setempat.
Fans tersebut juga menuliskan kata 'Judas' di depan pintu rumah Ibrahimovic. Selain itu ada juga beberapa benda mencurigakan yang diletakkan di depan pintu tersebut.
Pihak kepolisian pun sudah turun tangan. Mereka tengah menyelidiki kasus ini dan berusaha untuk mencari pelakunya.
Investasi Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic berinvestasi di perusahaan AEG yang bergerak di bidang olahraga dan hiburan. Perusahaan ini adalah perusahaan yang memiliki klub LA Galaxy, yang sebelumnya diperkuat Ibrahimovic.
Perusahaan ini juga memiliki saham minoritas di klub Hammarby. Kabarnya Ibrahimovic membeli 50 persen saham AEG di Swedia.
"Hammarby adalah klub yang hebat, dengan pendukung yang bersemangat dan sejarah yang disegani di Stockholm dan di seluruh Swedia," katanya, seperti dilansir Four Four Two.
"Saya gembira atas kesempatan untuk melanjutkan hubungan saya dengan AEG sambil mendukung salah satu klub paling menarik dan berpengaruh di Swedia."
(four four two)
Baca Juga:
- Rencana Kepulangan Ibrahimovic ke Serie A Disambut Skeptis Eks Bos Juve
- Terungkap, Ini Status Zlatan Ibrahimovic Sebenarnya di Hammarby
- Suporter Malmo Rusak Patung Zlatan Ibrahimovic, Ada Apa?
- Bukan MU atau AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Gabung Klub Swedia Ini?
- Jose Mourinho: Buat Apa Rekrut Zlatan Ibrahimovic Kalau Sudah Ada Harry Kane
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Barcelona SC Mario Pineida Tewas Ditembak di Ekuador
Bolatainment 19 Desember 2025, 15:55
-
Aksi Unik Erling Haaland Jelang Natal: Dari Mesin Gol Man City Jadi Santa Claus
Bolatainment 17 Desember 2025, 16:10
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







