Terkena Serangan Jantung, Eks Bek Inggris Meninggal Dunia
Ari Prayoga | 22 April 2017 06:14
Bola.net - - Kabar duka datang dari sepakbola Britania setelah mantan bek timnas dan Aston Villa, Ugo Ehiogu meninggal dunia di usia 44 tahun akibat terkena serangan jantung.
Serangan jantung tersebut didapat Ehiogu di markas latihan Tottenham Hotspur, Enfield pada Kamis (20/4) pagi waktu setempat. Ehiogu memang tengah menjabat sebagai pelatih tim U-23 Spurs.
Tim medis Spurs langsung memberikan perawatan kepada Ehiogu sebelum ambulans datang pukul 11.30 siang waktu setempat. Sekitar 20 menit kemudian, Ehiogu pun dibawa ke rumah sakit.
Manajer Spurs, Mauricio Pochettino beserta para staf pun langsung mendatangi rumah sakit untuk mengecek kondisi terkini Ehiogu. Sayang nyawa Ehiogu tak terselamatkan dan meninggal dunia pada Jumat (21/4) pagi waktu setempat.
Klub ingin mengucapkan duka cita mendalam kepada keluarga Ugo. Gemma (istri Ehiogu) secara spesifik meminta agar keluarga diberikan privasi pada situasi sulit ini. demikian pernyataan resmi Spurs.
Penghormatan terhadap Ehiogu akan dilakukan dengan aplaus selama satu menit sebelum kick-off laga semifinal Piala FA antara Spurs kontra Chelsea di Wembley akhir pekan ini.
Selain itu, para pemain dari kedua tim bakal mengenakan pita hitam di lengan mereka sebagai tanda berkabung atas kepergian Ehiogu.
Rest In Peace, Ugo!
Jangan Lewatkan!
- Jelang El Clasico, Ronaldo dan Messi Berciuman di Jalanan
- Baru Dirilis Kurang dari Sejam, T-Shirt dan Topi Ozil Ludes Terjual
- Bukti Ronaldo Tak Egois di Ruang Ganti Real Madrid
- Ditinggal Nonton Liga Champions, 17 Tahanan di Malang Kabur
- Beri Tribute untuk Korban Tragedi Chapecoense, Pemain Ini Dikartu Kuning
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41 -
Pesan Carragher pada Liverpool: Jangan Sampai Arsenal Juara!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:28 -
Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 05:37
LATEST UPDATE
-
Prediksi Real Madrid vs Juventus 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:29 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:07 -
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
Liga Italia 21 Oktober 2025, 21:47 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25 -
Villarreal vs Manchester City: Berapa Gol Bakal Dicetak Erling Haaland?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 21:15 -
Prediksi Atalanta vs Slavia Praha 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 20:58 -
Prediksi Sporting Lisbon vs Marseille 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:57 -
Prediksi AS Monaco vs Tottenham 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58