Liverpool Aktifkan Klausul Permanen Ozan Kabak?
Serafin Unus Pasi | 11 April 2021 02:03
Bola.net - Ozan Kabak nampaknya tidak perlu kembali ke Schalke musim depan. Karena Liverpool memutuskan untuk mengaktifkan klausul pembelian permanennya di musim panas nanti.
Kabak resmi menjadi bagian dari The Reds pada bulan Januari yang lalu. Ia dipinjam dari Schalke selama enam bulan dengan opsi pembelian permanen.
Beberapa waktu yang lalu sempat beredar kabar bahwa Liverpool akan membeli bek tengah baru di musim panas nanti. Alhasil banyak yang meragukan bahwa Kabak akan dipermanenkan di musim panas nanti.
90min mengklaim bahwa Kabak bisa bernafas lega. Karena Liverpool akan mengaktifkan klausul pembelian permanennya.
Simak situasi transfer Kabak di bawah ini.
Bakal Bertahan
Menurut laporan tersebut, Jurgen Klopp secara garis besar puas dengan kinerja Kabak sejauh ini.
Ia menilai sang bek beradaptasi dengan cepat di skuat Liverpool. Ia juga menunjukkan performa yang apik belakangan ini.
Jadi Klopp menilai bek berdarah Turki itu layak menjadi bagian dari skuat The Reds musim depan.
Aktifkan Klausul
Menurut laporan tersebut, Liverpool akan mengaktifkan klausul pembelian Kabak.
The Reds tidak perlu keluar uang terlalu banyak. Mereka hanya perlu membayar 18 juta Euro ke Schalke.
Angka ini kabarnya jauh lebih murah daripada mendatangkan beberapa bek yang kabarnya jadi incaran Liverpool.
Ingin Bertahan
Kabak sendiri diberitakan juga ingin bertahan di Liverpool.
Terutama setelah klubnya, Schalke kemungkinan terdegradasi dari Bundesliga.
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









