Philippe Coutinho Sang 'Penyihir Kecil' yang Siap Meledak di Bayern Munchen
Ari Prayoga | 12 September 2019 08:15
Bola.net - Philippe Coutinho diyakini bakal menjadi sosok penting kesuksesan Bayern Munchen musim ini. Keyakinan tersebut diutarakan oleh rekan setimnya, Benjamin Pavard.
Coutinho digaet Bayern dari Barcelona dengan status pinjaman selama satu musim. Kubu Die Roten memiliki opsi untuk mempermanenkan status gelandang 27 tahun itu di akhir masa peminjaman.
Sejauh ini Coutinho sudah tampil dalam dua laga di Bundesliga. Namun pemain internasional Brasil itu masih belum mampu mengeluarkan kemampuan terbaiknya seperti dulu.
Pendapat Pavard
Mendapat nomor punggung 10 di skuat Bayern, Coutinho diharapkan mampu menemukan kembali bentuk permainan terbaiknya seperti ketika masih memperkuat Liverpool.
Pavard yang juga baru bergabung dengan Bayern pada awal musim ini menyebut Coutinho sebagai pemain yang sangat luar biasa. Pavard pun memiliki julukan untuk Coutinho, yakni penyihir kecil.
"Seorang penyihir kecil! Dia sangat bijaksana dan sangat ramah. Pertama-tama, dia sosok yang sangat baik, serta tentu saja seorang pesepakbola yang sangat bagus," ujar Pavard kepada Sky Sport Germany.
Keyakinan Pavard
Sebagai sesama pemain baru di skuat Bayern, Pavard mengakui bahwa Coutinho membutuhkan waktu untuk beradaptasi di skuat asuhan Niko Kovac.
"Sangat sulit merebut bola darinya. Dia belum berada dalam kondisi 100 persen, mungkin dia butuh beberapa laga lagi karena dia sangat telat bergabung dengan tim. Namun saya yakin, dalam beberapa pekan, kita akan melihat Coutinho sang pesepakbola kelas dunia," tutur Pavard.
"Tentu saja [dia bisa membuat perbedaan]. Sekarang saya mengenal dia dari sesi latihan dan saya tak ragu akan hal tersebut. Dia memiliki kualitas luar biasa dan dia akan menunjukkan kepada semua orang," tukasnya.
Bayern Munchen dijadwalkan melakoni laga lanjutan Bundesliga dengan bertandang ke markas sang pemuncak klasemen sementara, RB Leipzig pada akhir pekan ini.
Sumber: Sky Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Koln vs Bayern 15 Januari 2026
Bundesliga 14 Januari 2026, 02:30
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 13 Januari 2026, 10:57
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
-
Hasil Bayern vs Wolfsburg: Luis Diaz dan Olise Bersinar, Die Roten Pesta 8 Gol!
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:29
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




