Si Cantik Jordyn Huitema, Pemain PSG Feminines yang Menjadi Kekasih Alphonso Davies
Asad Arifin | 24 Juni 2020 12:08
Bola.net - Alphonso Davies tampil mengejutkan bersama Bayern Munchen pada musim 2019/2020 ini. Di balik karir apiknya bersama Die Roten, pemain asal Kanada punya pasangan canti bernama Jordyn Huitema.
Pemain Timnas Kanada tersebut ditebus Bayern dari Vancouver Whitecaps pada Juli 2018, dengan banderol US$ 13,5 juta (Rp 200 miliar). Nilai tersebut sempat menjadi penjualan termahal di MLS Amerika Serikat.
Setelah membela Bayern Munchen II, dia dipercaya menghuni skuat utama pada Januari 2019. Lebih sering dimainkan sebagai winger kiri, Davies mencetak satu gol dari enam penampilan bersama The Bavarians pada musim lalu.
Memasuki musim ini, Alphonso Davies berganti posisi dengan menghuni sisi kiri pertahanan. Pemain berusia 19 tahun tersebut membuat David Alaba yang biasa bermain sebagai bek kiri, terpaksa bergeser ke jantung pertahanan.
Davies tampil impresif. Pemain bernama lengkap Alphonso Boyle Davies itu menjadi andalan Bayern Munchen dalam menghalau pemain lawan, sekaligus membantu serangan dari sisi kiri.
Dapat berlari hingga 35,27 km/jam, Alphonso Davies juga disebut layaknya tokoh animasi di film Looney Tunes, Road Runner, yang merupakan seekor burung yang bisa berlari dengan sangat cepat.
Pada musim ini, Davies telah mendulang tiga gol dan delapan assist dari 33 penampilan di seluruh ajang bersama Bayern Munchen. Teranyar, dia sukses mencetak satu gol sekaligus membantu Bayern menang 5-0 atas Fortuna Dusseldorf, pada pekan ke-29 Bundesliga, Sabtu (30/5/2020).
Memiliki karier yang gemilang, Alphonso Davies juga mempunyai kekasih yang cantik memesona. Davies diketahui menjalin hubungan asmara dengan pesepak bola wanita Timnas Kanada, Jordyn Huitema.
Dia pun sering mengunggah kebersamaan dengan Huitema di akun Instagram-nya. Berikut ini adalah 7 potret Jordyn Huitema, kekasih cantik Alphonso Davies sang Road Runner Bayern Munchen yang dinukil dari akun Instagram keduanya.
Menjalin Hubungan Selama 3 Tahun
Berseragam Paris Saint-Germain Sejak 2018
Meraih Trofi Bersama PSG
Anggota Skuat Timnas Kanada
Jordyn Huitema Memiliki Senyum Menawan
Berposisi Sebagai Penyerang
Sama-Sama Berbakat
Disadur dari Bola.com (Penulis: Rizki Hidayat, 1 Juni 2020)
Baca Ini Juga:
- Menebak Alasan Liverpool Batal Kejar Timo Werner, Demi Trio Penyerang?
- Manchester United Masih Sabar Tunggu Jadon Sancho
- Diminati Liverpool dan Chelsea, David Alaba Mau Pindah ke Mana?
- 5 Gol Terbaik yang Dicetak Bek di Bundesliga 2019-2020
- 10 Pemain Tercepat di Bundesliga Sejauh Ini, Siapa Nih Paling Cepat?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekap Hasil Bundesliga: Bayern Munchen Hajar Koln, Monchengladbach Keok
Bundesliga 15 Januari 2026, 05:23
-
Rekap Hasil Bundesliga: Dortmund Bekuk Bremen, Laga Leverkusen Ditunda
Bundesliga 14 Januari 2026, 05:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








